Bangkalan Kekurangan Guru Capai 2.887 Orang

Avatar of PortalMadura.com
Bangkalan Kekurangan Guru Capai 2.887 Orang
Bambang Mustika

PortalMadura.Com, – Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur mengalami kekurangan guru berstatus pegawai negeri sipil (PNS) sebanyak 2.887 orang.

Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan, Bambang Mustika menyampaikan, untuk mengisi kekosongan guru berstatus pegawai negeri sipil, maka memaksimalkan guru sukwan.

“Meskipun bukan kualifikasinya, contohnya seperti para sarjana yang bukan lulusan PGSD yang penting mau sukwan tetep kami terima,” terangnya, Selasa (12/2/2019).

Kehadiran tenaga sukwan tersebut sangat membantu untuk kelancaran kegiatan belajar mengajar (KBM) siswa. “Dari pada anak yang ada di sekolah tidak ada yang membimbing lebih baik saya memfaatkan,” dalihnya.

Sedangkan hasil dari tes CPNS 2018, Bangkalan menerima 174 guru. “Kita patut syukuri, dari pada tidak dapat sama sekali, karena awalnya masih kekuran tiga ribu lebih tenaga guru,” katanya.

Dari hasil rekrutmen tersebut, 40 orang diantaranya ditempatkan di SMP, enam orang di TK dan sisanya di sekolah dasar.

“Penempatan mereka fokus di pelosok desa karena memang sangat membutuhkan dibanding di wilayah kota,” katanya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.