Banjir Rob Landa Desa Kertasada Sumenep

PortalMadura.Com, Sumenep – Banjir rob akibat air laut pasang dan meluap ke wilayah daratan melanda permukiman warga di Dusun Boom RT 1 dan 2, Desa Kertasada, Kecamatan Kalianget, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, pagi ini, Selasa (17/5/2022).

Air laut menggenangi halaman dan sebagian rumah warga. Tak ada korban jiwa maupun kerugian materi pada peristiwa ini, ketinggian genangan air maksimal 30 sentimeter.

Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiarti S menjelaskan, ancaman banjir rob itu sudah diprakirakan sebelumnya oleh pihak Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika.

“Prakiraan terjadinya banjir rob telah diprediksi oleh BMKG Tanjung Perak yakni untuk pesisir Kalianget pada tanggal 16 sampai 18 Mei 2022, pukul 10.00 sampai 12.00 WIB,” kata Widiarti.

Pihaknya meminta warga yang dekat dengan pesisir pantai di wilayah Kalianget tidak perlu panik namun tetap waspada. Kemungkinan banjir rob itu akan berlangsung hingga besok, Selasa (18/5).

Ia juga mengingatkan masyarakat agar berhati-hati untuk penempatan jalur listrik guna menghindari konsleting.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses