Banjir Sampang, 18 Gardu Distribusi Listrik Sengaja Dipadamkan

Avatar of PortalMadura.Com
Banjir Sampang, 18 Gardu Distribusi Listrik Sengaja Dipadamkan
dok. Ist. Genangan Banjir Sampang, Senin (10/10/2016)

PortalMadura.Com, – PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Rayon Sampang, Madura, Jawa Timur memutus aliran listrik disejumlah wilayah kecamatan kota, Senin (10/10/2016).

Manajer PLN Rayon Sampang, Umar Solihin mengaku terpaksa melakukan pemadaman gardu distribusi listrik untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan selama banjir.

“Sampai saat ini, sudah 18 gardu listrik di daerah yang terendam banjir di padamkan demi menjaga keselamatan masyarakat,” terangnya.

Pihaknya tidak bisa memastikan kapan aliran listrik di beberapa kawasan terdampak banjir akan dihidupkan, karena harus menunggu surutnya air banjir.

“Rumah pelanggan atau gardu distribusi PLN kebanjiran,” terangnya.

Terdapat 18 gardu distribusi listrik yang dipadamkan PLN Rayon Sampang, meliputi; GTT 6  Jalan Imam Bonjol, GTT 154 Dusun Lembung, GTT 249 Desa Kamoning, GTT 67 Desa Tanggumong, GTT 212 Jalan Melati, GTT 42 Jalan Imam Bonjol, GTT 250 Jalan Imam Bonjol, GTT 11 Jalan Hasyim Asyari, GTT 200 Pandian, GTT 2 Jalan Hasyim Asyari, GTT 269 Jalan Merapi.

Selain itu, GTT 43 Jalan Bahagia, GTT 4 Jalan Teuku Umar, GTT 187 Jalan Garuda, GTT 87 Jalan Wachid Hasyim, GTT 214 Jalan Kakak Tua, GTT 220 Jalan Wahid Hasyim, GTT 213 Jalan Panglima Sudirman.(lora/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.