Begini Cara Mudah Bersihkan Kacamata dengan Sabun Cuci Piring

Avatar of PortalMadura.com
Begini Cara Mudah Bersihkan Kacamata dengan Sabun Cuci Piring
Ilustrasi

PortalMadura.Com merupakan kebutuhan pokok bagi mereka yang miliki mata minus ataupun plus. Namun tak jarang juga kacamata digunakan bagi mereka yang sedang bepergian jauh dengan kendaraan. Tidak hanya itu, kacamata juga penting bagi mereka yang selalu berhadapan dengan layar komputer untuk melindungi mata.

Nah, bila lensa kacamata buram, pasti akan menghalangi pandangan Anda bukan? Kacamata buram ini bisa disebabkan oleh berbagai sebab, seperti debu yang melekat, kerusakan, atau mungkin goresan-goresan pada lensa.

Untuk membersihkannya, Anda bisa menggunakan pembersih lensa yang biasa dijual di optik kacamata. Namun, tentu itu akan mengeluarkan biaya dan tenaga untuk membelinya. Nah dari pada ribet, Ada cara praktis dan tanpa mengeluarkan biaya yang bisa Anda lakukan untuk membersihkan lensa kacamata. Penasaran bagaimana caranya ? berikut penjelasannya untuk Anda.

Bila Anda tidak punya produk pembersih lensa, Anda bisa menggunakan sabun pencuci piring untuk membersihkannya lho.

Caranya mudah, gunakan saja setetes sabun cuci piring dan air hangat untuk menghilangkan kotoran dan mengembalikan kecerahan lensa seperti semula. Oleskan campuran ini pada lensa dengan jari secara hati-hati. Setelah itu bilas sabun dengan air hangat.

Setelah itu, seka lensa dengan kain lembut. Gosok lensa sampai kering dengan gerakan melingkar perlahan. Tapi ingat, jangan menggosok lensa dengan kuat karena lama-kelamaan dapat merusak lensa.

Cara ini termasuk efisien tanpa merusak lensa kacamata Anda. Semoga cara tersebut bermanfaat ya. (vemale.com/Nanik)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.