Berdasar C1 Hasil Suara Bergeser, Caleg PPP Lapor Bawaslu Pamekasan

Avatar of PortalMadura.com
Berdasar C1 Hasil Suara Bergeser, Caleg PPP Lapor Bawaslu Pamekasan
Salah satu Timses Caleg di Pamekasan membuat Laporan ke Bawaslu setempat.

PortalMadura.Com, – Tim sukses Caleg DPRD Pamekasan dari PPP Dapil Pamekasan IV mendatangi Bawaslu setempat.

Ia melaporkan dugaan pergeseran hasil suara yang tidak sama dengan fomr C1 dan dugaan kecurangan pada Pemilu 2019.

Abdul Hadi, koordinator Timses Caleg PPP No. Urut 2 Ubaidillah, Dapil Pamekasan IV, menyebutkan, salah satu TPS di Desa Cenlecen, Kecamatan Pakong memiliki DPT mencapai 246 orang.

Hasilnya, 241 suara diperoleh Caleg PPP No. Urut 4 atas nama Ahmadi, 3 suara milik Caleg No. Urut 9 atas Zamakhsayari.

“Ini kan janggal. Lalu, hasil Caleg dari partai lain kemana?. Ini patut dicurigai,” kata Hadi, Senin (29/4/2019).

Selain itu, form C1 di beberapa TPS yang tersebar di Kecamatan Pakong, Pegantenan, dan Kadur dinilai janggal.

Pihaknya menuding ada dugaan menghilangkan 1-10 suara milik Caleg PPP DAPIL IV No. Urut 2, Ubaidillah.

Misalnya, TPS di Desa Bulangan Haji dan Desa Bulangan Barat.

“Satu suara bagi kami sangat berharga, apalagi tersebar di seluruh TPS di tiga kecamatan,” ucapnya.

Selain itu, pihaknya menuntut PSU di TPS 25 dan TPS 26 Desa Kadur, Kecamatan Kadur, Pamekasan.

Di dua TPS tersebut diduga beberapa orang yang masuk DPT tidak hadir di TPS, namun tercatat menggunakan hak suara. Bahkan hampir 100 persen DPT menggunakan hak suaranya.

“Ada yang meninggal dunia dan merantau justru tercatat sebagai pemilih. Ini kan aneh,” katanya.

Dari laporan tersebut, pihaknya berharap agar Bawaslu Kabupaten Pamekasan bertindak tegas.

“Saya harap Bawaslu segara mengusut tuntas, karena kami sudah menyertakan bukti laporan,” ujarnya.

Ketua , Abdullah Saidi, mengaku siap untuk menindak lanjuti laporan dari timses caleg PPP No. 2 Dapil Pamekasan IV.

“Nanti kita akan tindaklanjuti,” janjinya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.