Bunda, Inilah 4 Permainan Lapangan Untuk Si Kecil

Avatar of PortalMadura.Com
Bunda, Inilah 4 Permainan Lapangan Untuk Si Kecil
ilustrasi

PortalMadura.Com yang itu-itu saja justru dapat membuat si kecil cepat bosan dan menjadi tidak bersemangat untuk bermain.

Di era digital seperti saat ini, kebanyakan di usia pra-sekolah (4-6 tahun) bermain melalui alat elektronik sepertitablet, telepon genggam, atau laptop. Namun, akan lebih baik apabila Bunda mengajaknya bermain di luar rumah dan memainkan permainan tradisional, seperti berikut ini.

Engklek

Bagi anak perempuan yang lahir di bawah tahun 2000 pasti tidak asing dengan permainan lapangan satu ini. Gambarlah jaring-jaring kubus di tanah dan buat setengah lingkaran di bagian paling atas. Si kecil harus melewati setiap kotak untuk bisa menyelesaikan permainan ini. Gunakan batu kecil untuk menandai kotak mana yang sudah dilewati. Seru banget lho! Lewat permainan ini si kecil bisa sekalian melatih keseimbangan karena dia harus melompat dengan satu kaki untuk melewati seluruh kotak.

Petak umpet

“Hompimpa alaihom gambrenggg!” kalimat ini berguna untuk menentukan siapa yang jaga dan siapa yang bersembunyi. Dalam hitungan satu sampai sepuluh seluruh pemain pemian, kecuali yang jaga, harus segera bersembunyi. Setelah hitungan selesai, si penjaga harus segera mencari pemain lainnya. Di permainan ini si kecil akan belajar untuk mengambil keputusan yang tepat karena kalau sampai salah, dia bisa tertangkap dan bertukar posisi dengan si penjaga.

Gobak sodor

Di festival tempo dulu, permainan ini masih sering dijadikan kompetisi. Tak tanggung-tanggung, hadiah yang diperebutkan mulai dari sepeda motor hingga voucher pulsa. Permainan ini akan mengasah kemampuan kerja sama si kecil. Dia harus menyusun strategi dengan timnya agar tim lawan tidak bisa melewati area yang dia jaga. Selain itu, konsentrasi, ketangkasan, dan kecepatan si kecil juga akan terlatih dalam gobak sodor.

Lompat tali

Permainan ini bukan seperti lompat tali pada umumnya. Tali yang digunakan berasal dari rangkaian karet gelang dan juga memiliki tingkat ketinggian yang berbeda-beda. Dimulai dari se mata kaki, kemudian naik lagi ke lutut, ke dada, hingga ke atas kepala. Teknik yang digunakan untuk menyelesaikan permainan juga bermacam-macam, seperti teknik salto atau jungkir balik.

Menarik ya? Keseruan dan atmosfir kompetisi dari permainan lapangan ini tidak bisa lho didapatkan dari teknologi. Segera ajak si kecil main yuk!(sahabatnestle.co.id/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.