Demo Mahasiswa Sampang Nilai Pemerintahan Indonesia Gagal Jalankan Amanah Rakyat

Avatar of PortalMadura.com
Demo Mahasiswa Sampang Nilai Pemerintahan Indonesia Gagal Jalankan Amanah Rakyat
Demo Mahasiswa Sampang

PortalMadura.Com, – Sejumlah mahasiswa yang terhimpun dalam Forum Mahasiswa Sampang (Formasa) mendatangi kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat, Kamis (30/3/2017).

Mereka meminta para wakil rakyat ikut bertanggung jawab atas carut marutnya kondisi bangsa Indonesia di era kepemimpinan Presiden Jokowi.

Dua tahun kepemimpinan Presiden Jokowi, dinilai gagal menjalankan roda pemerintahan dengan baik sesuai amanah Pancasila dan UUD 1945.

Selain itu, presiden juga dinilai gagal menjaga stabilitas perekonomian, gagal menggagas dan membangun ekonomi rakyat Indonesia. Akibatnya, kemiskinanpun tidak kunjung bisa dituntaskan.

“Kekayaan alam, minyak, mineral, batu bara dan tambang. Semuanya dijarah oleh orang asing, jangankan sari patinya, ampasnya pun kita tidak dapatkan,” kata Abd Azis, Koorlap Aksi.

Menurutnya, kegagalan yang paling fatal diera kepemimpinan Jokowi adalah keresahan masyarakat dengan munculnya lambang-lambang PKI yang setiap hari menambah keruhnya suasana dan situasi bangsa Indonesia.

“Ini akan memunculkan persoalan baru, seperti keributan dan perpecahan antar sesama saudara maupun kelompok yang menggoyahkan keutuhan NKRI,” teriaknya.

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua , Fauzan Adima mengucapkan banyak terima kasih atas koreksi mahasiswa terhadap kinerja pemerintah.

Pihaknya berjanji akan menyampaikan tuntutan mahasiswa ke Presiden maupun ke DPR RI melalui Fax.

“Kami sangat setuju dengan semua tuntutan mahasiswa, dan segera mungkin akan mengirimkan tuntutan mahasiswa ke Presiden dan DPR RI,” katanya dihadapan massa Formasa.

Mendengar janji para wakil rakyat, mahasiswa segera membubarkan diri dengan tertib dengan pengawalan aparat kepolisian. (Lora/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.