Disdik Lamban Tangani Penyegelan Sekolah, Siswa Belajar Di Halaman

Avatar of PortalMadura.Com
Disdik Lamban Tangani Penyegelan Sekolah, Siswa Belajar Di Halaman
ilustrasi

PortalMadura.com, Sumenep – Dinas Pendidikan (Disdik) Sumenep, Madura, Jawa Timur dinilai lamban menangani kasus penyegelan gedung Sekolah Dasar Negeri (SDN) Ketupat II, Kecamatan/kepulauan Raas. Pasalnya, sejak dua minggu lalu, sekolah tersebut disegel oleh warga yang mengaku pemilik lahan, Jazuli Toha, warga setempat.

“Kami lihat Disdik kurang tanggap menyelesaikan kasus penyegelan gedung SDN Ketupat II, Raas. Penyegelan ini sudah yang kedua kalinya,” ungkap Miftahurrahman, anggota DPRD Sumenep, Jum’at (20/6/2014).

Menurut, politisi asal Kepulauan Raas ini, penyegelan gedung sekolah merupakan kedua kalinya. Artinya, pemkab dalam hal ini Disdik tidak siap menyelesaikan kasus penyegelan gedung sekolah disejumlah tempat.

“Penyegelan yang pertama dibuka kemungkinan ada janji-janji dari Disdik, tapi setelelah dibuka, mungkin ternyata tidak dipenuhi, kemudian disegel lagi,” tegasnya.

Dia berharap, disdik cepat menanganinya, sebab hingga saat ini siswa harus mengikuti Kelompok Belajar Mengajar (KBM) di halaman sekolah.

“Harapan kami Disdik cepat menyelesaikan kasus ini, kasihan siswa yang tidak maksimal dalam mengikuti KBM,” harapnya.

Sebelumnya, pemilik lahan, Jazuli Toha menyegel gedung sekolah karena tuntutan ganti rugi itu tidak dipenuhi oleh pemerintah. (arif/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.