Disdik Sumenep Tunggu Surat Resmi Hentikan Kurikulum 2013

Avatar of PortalMadura.Com
Ahmad Sadik
dok. Ahmad Sadik

PortalMadura.Com, – Kepala Dinas Pendidikan Sumenep, Madura, Jawa Timur, Ahmad Sadik mengaku masih menunggu surat resmi untuk menghentikan penggunaan seperti yang diinstruksikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan.

“Kami belum menerima hitan diatas putih atau seperti surat edaran, makanya kami belum bisa melaksanakan intruksi itu,” tegas Ahmad Sadik, Senin (8/12/2014).

Menurut Sadik, di Sumenep yang sudah melaksanakan kurikulum 2013 selama tiga semester sebanyak 28 lembaga, sedangkan yang lain masih baru satu semester.

“Selama belum menerima surat edaran, kami tetap menggunakan kurikulum 2013,” ujarnya.

Sebelumnya, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan menginstruksikan sekolah yang belum menggunakan Kurikulum 2013 selama tiga semester untuk kembali ke Kurikulum 2006.

Sementara itu, sekolah yang telah menjalankan selama tiga semester diminta tetap menggunakan kurikulum tersebut sembari menunggu evaluasi dari pihak berwenang. (arif/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.