Emas 16 Gram Raib, Warga Sampang Kembali Jadi Korban Hipnotis

Avatar of PortalMadura.Com
Emas 16 Gram Raib, Warga Sampang Kembali Jadi Korban Hipnotis
ilustrasi

PortalMadura.Com, Sampang – Misna (60) warga Dusun/Desa Kalangan Praoh Laok, Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur kehilangan kalung emas seberat 16 gram dan uang tunai senilai Rp4 juta. Misna diduga menjadi korban .

Peristiwa itu, berawal ketika seorang perempuan tak dikenal datang untuk bertamu ke rumah korban. Perempuan itu sempat dipersilahkan duduk di ruang tamu dan ‘ngobrol'. Namun, tiba-tiba pelaku menanyakan tempat barang-barang berharga korban, dan tanpa disadari korbanpun mengajak pelaku ke dalam kamar dan menunjukkan semua barang-barangnya.

“Pelaku langsung masuk ke rumah dan menanyakan umi, entah kenapa, meski pun dalam kondisi sakit, umi menghampiri korban seakan-akan kenal dekat, padahal umi gak kenal,” Kata putri sulung korban, Wardah (22), Kamis (28/4/2016).

Setelah mengetahui tempat barang-barang berharga umi, lanjut Wardah, pelaku kembali mengajak umi duduk di ruang tamu sambil makan suguhan berupa snack.

“Setelah keluar dan berbincang-bincang lagi sama umi, pelaku tiba-tiba masuk kamar dan mengambil barang-barang berharga umi, ya umi waktu itu diem aja,” singkat Wardah.

Usai menggasak harta benda korban, pelaku langsung berpamitan pulang dan berjanji akan kembali lagi.

“Langsung pergi, katanya mau jemput saudaranya untuk dibawa kesini juga,” ujarnya.

Menurut Wardah, kejadian seperti itu tidak hanya menimpa keluarganya, sebab beberapa hari sebelumnya, warga Dusun Be' Betoh Desa Penyeppen, Kabupaten Sampang juga mengaku kehilangan emas seberat 50 gram. (baca : Istri Dokter di Sampang Ngaku Digendam Perempuan Tak Dikenal)

“Bukan hanya umi, di kawasan sini juga banyak yang kena mas, termasuk juga warga Desa Penyeppen itu,” katanya.

Dirinya berharap aparat penegak hukum segera bertindak agar tidak ada lagi korban berikutnya.

“Saya hanya berharap, pelaku itu bisa segera diamankan biar tidak ada korban lagi,” harapnya. (baca : Ibu Kades di Pamekasan Jadi Korban Hipnotis)

Peristiwa tersebut terjadi Rabu (27/4/2016) sekitar pukul 11.00 Wib.(lora/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.