Fraksi PPP Kenapa? Alat Kelengkapan DPRD Pamekasan Dirombak

Avatar of PortalMadura.com
Fraksi PPP Kenapa? Alat Kelengkapan DPRD Pamekasan Dirombak
dok. Ketua DPRD Pamekasan, Halili Yasin, (Foto: Hasibuddin)

PortalMadura.Com, – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, menggelar rapat paripurna kocok ulang alat kelengkapan, Rabu (17/1/2018).

Dalam rapat tersebut ada sejumlah anggota DPRD yang pindah komisi, bahkan ada pula yang harus melepas jabatannya. Salah satunya adalah Wakil Komisi III yang sebelumnya dijabat Fathorrahman diganti oleh Anwar Syamsyidi. Serta Wakil Ketua Komisi II yang sebelumnya dijabat Ali Maskur digantikan oleh Iskandar.

“Memang harus dikocok ulang, di tatib kita itu rolling anggota dan alat kelengkapan bisa dilakukan tiap tahun. Dan itu dilakukan di awal tahun, kita sudah melaksanakan amanah tatib itu, kebetulan ada anggota yang di-rolling menjadi pimpinan alat kelengkapan,” ujar Ketua , Halili.

Dari anggota DPRD yang menjabat pimpinan alat kelengkapan tersebut merupakan politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Menurut Halili, kocok ulang anggota dan alat kelengkapan tersebut hanya kebetulan dari PPP, tidak ada unsur dan tendensi apapun.

“Tapi kalau usulan pe-rolling-an anggota itu ada tujuh fraksi, cuman yang pimpinan alat kelengkapan itu ada dua. Hanya Komisi II dan Komisi III, tidak ada hubungannya dengan pilkada, cuman kebetulan dari PPP, mereka spontanitas,” kilah politisi PPP tersebut. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.