Gadai Emas Terdaftar di OJK, PT Mas Agung Sejahtera Launching Logo Baru di Madura

Avatar of PortalMadura.Com
Gadai Emas Terdaftar di OJK, PT Mas Agung Sejahtera Launching Logo Baru di Madura
Launching Logo Baru PT Mas Agung Sejahtera, Minggu (10/9/2017)

PortalMadura.Com, Sebuah perusahaan yang sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yakni PT Mas Agung Sejahtera secara resmi meluncurkan logo baru, Minggu (10/9/2017).

Bertempat di area monumen Arek Lancor, Kabupaten Pamekasan, Madura, PT Mas Agung Sejahtera menggunakan logo baru “Gadai Mas” sebagai Brand Perusahaan, yang ditandai dengan peniupan terompet dalam pelepasan ribuan peserta jalan-jalan sehat.

President Direktur PT Mas Agung Sejahtera, Eko Sukapti mengungkapkan, wilayah Madura sengaja dipilih untuk peluncuran logo baru perusahaan sebagai wujud ungkapan rasa terimakasih dan penghargaan atas kepercayaan masyarakat terhadap PT Mas Yang sudah berkiprah selama 3 tahun sejak pertama kali berdiri pada 14 Februari 2014.

PT Mas Agung Sejahtera merupakan perusahaan yang bergerak di bidang khusus gadai emas dan logam mulia, juga memiliki 30 cabang outlet yang tersebar di wilayah Indonesia, meliputi Jakarta, Jawa Timur, Makassar, dan Nusa Tenggara Barat.

Sedangkan 17 diantaranya, tersebar di empat kabupaten pulau Madura. Bahkan, dalam waktu dekat akan ada penambahan cabang outlet di pulau Madura.

Acara peluncuran logo Gadai Mas sebagai brand perusahaan kali ini juga dihadiri Muspida Pemkab Pamekasan, Nasabah, Staf, dan Direksi serta ribuan masyarakat Pamekasan.

Eko Sukapti menegaskan PT Mas Agung Sejahtera telah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga bisa memberikan rasa aman kepada masyarakat dan para nasabah saat melakukan transaksi.

Gadai Emas Terdaftar di OJK, PT Mas Agung Sejahtera Launching Logo Baru di Madura
Logo Baru PT Mas Agung Sejahtera (Istimewa)

Pada kesempatan yang lain, Business Direktur PT Mas Agung Sejahtera, Awang Prihandono mengungkapkan brand Gadai Mas menjadi penguat positioning PT MAS Agung Sejahtera sebagai perusahaan di bidang bisnis gadai emas swasta resmi nomor satu di Indonesia.

“Tentunya komitmen kami untuk lebih banyak melayani kebutuhan masyarakat dan terus berinovasi pada pengembangan promosi, tetapi karena kami saat ini
perusahaan yang sedang berkembang pesat sehingga sangat feksibel dalam menyediakan dan kemudahan nasabah,” papar Awang.

Awang menambahkan produk-produk dan layanan untuk kenyamanan para nasabah dan masyarakat saat hendak melakukan transaksi bisa melalui sistem jemput bola, yaitu apabila nasabah yang sudah terpercaya ingin melakukan transaksi namun tidak bisa mendatangi outlet Gadai Mas, maka pihak perusahaan akan mendatangi nasabah tersebut.

“Untuk jam kerja, dari Senin-Jumat pukul 8 pagi sampai 16.30 WIB. Sedang untuk Sabtu-Minggu dari jam 8 pagi hingga jam 12.00 siang,”ungkapnya.

Adapun mengenai PT Mas Agung Sejahtera merupakan salah satu bisnis unit di Mulia Holding Group yang bergerak di bidang otomotif roda 4 dan roda 2 dan finance yang memiliki kantor pusat, di Jalan Kirana Boutique Office, Kelapa Gading Jakarta, Jalan Raya Boulevard No. 1 (Hasibuddin/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.