Gelar Workshop, Disparbud Pamekasan Ingin Kembangkan Dunia Seni

Avatar of PortalMadura.Com
Gelar Workshop, Disparbud Pamekasan Ingin Kembangkan Dunia Seni
Workshop

PortalMadura.Com, – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pamekasan, Madura, Jatim menggelar workshop untuk meningkatkan dan memelihara kesenian di daerahnya.

Acara yang diadakan di Gedung Hotel Odaita Pamekasan ini mengusung tema “History Budaya Madura Bagi Pegiat Seni dan Budaya Madura“.

Acara tersebut dihadiri oleh Pakar Seni dan Budaya dari kota Malang, Heri Len, 15 Komunitas Pegiat Kesenian Kabupaten Pamekasan serta pemuda Kabupaten Pamekasan.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pamekasan, Ahmad Sjaifuddin mengatakan, kegiatan itu diadakan supaya kesenian di Pamekasan tetap eksis.

Menurutnya, aspek kesenian harus tetap dilestarikan karena merupakan ciri khas dari kebudayaan di Indonesia. “Dunia seni di Kabupaten Pamekasan harus tetap hidup,” ujarnya Ahmad dalam sambutannya, Selasa (11/12/2018).

Ahmad berharap kesenian di Kabupaten Pamekasan akan memiliki nilai jual di mata publik. Untuk itu, pihaknya tetap berkomitmen untuk selalu membenahi dunia kesenian.

“Kesenian Pamekasan tentu tidak bertentangan dengan nilai-nilai Islami, sebagai mana slogan Pamekasan Gerbang Salam,” ucapnya.

Sementara itu, salah satu narasumber, Heri Lenthu' Prasetyo, mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pamekasan. Kegiatan tersebut merupakan langkah positif dalam merawat kesenian.

“Luar biasa, perlu terus diadakan dan ini bagian dari prospek dan program inovatif,” katanya.(Hasibuddin/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.