Gerak Jalan Proklamasi Dilepas Kapolres

Avatar of PortalMadura.Com
Gerak Jalan Proklamasi Dilepas Kapolres

PortalMadura.Com, – Kapolres Bangkalan AKBP Sulistyono memberangkatkan para peserta lomba gerak jalan memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-69 di depan Pendopo Agung setempat.

Lomba gerak jalan yang diikuti oleh 74 tim Sekolah Dasar (SD) dan 20 tim Sekolah Menengah Pertama (SMP) ini menempuh rute kurang lebih 10 KM mengelilingi Kota Bangkalan.

“Lomba ini merupakan agenda rutin Pemkab dalam menyambut HUT Kemerdekaan RI,” jelas Hasanuddin Buchory, Ketua Pelaksana peringatan HUT Kemerdekaan RI Kabupaten Bangkalan.

Kegiatan ini, menurutnya ditujukan sebagai upaya meningkatkan semangat nasionalisme di kalangan pelajar. “Khususnya pelajar di tingkat pendidikan dasar,” ujarnya.

Selain kegiatan lomba gerak jalan, Pemkab juga menggelar berbagai lomba antar instansi mulai dari lomba tarik tambang, volley ball, futsal dan lain sebagainya. “Puncaknya nanti adalah resepsi HUT kemerdekaan RI pada tanggal 17 Agustus nanti,” ulas Hasan.

Setiap instansi dan SKPD di lingkungan Dinas Pemkab diwajibkan mengirimkan pesertanya. “Minimal ber-partisipasi aktif dalam setiap kegiatan menyambut hari kemerdekaan ini,” tukas Hasan.(dit/nia)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.