Golkar Pamekasan Incar Posisi Cawabup

Avatar of PortalMadura.com
Golkar Pamekasan Incar Posisi Cawabup
dok. Ketua DPD Partai Golkar Pamekasan, Rize Ikhwan Muttaqin

PortalMadura.Com, – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, mengincar posisi Calon Wakil Bupati (Cawabup) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2018.

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pamekasan, Ikhwanul Muttaqin menyampaikan, semua Partai Politik (Parpol) memang ingin mendapatkan posisi cawabup. Karena posisi Calon Bupati (Cabup) sudah mengerucut pada dua figur, yakni KH. Kholilurrahman dan Badrut Tamam yang sama-sama memiliki popularitas dan elektabilitas bagus.

“Terus terang semua partai ingin mendudukkan kadernya untuk memimpin Pamekasan,” jawab dia ketika ditanya apakah mengincar posisi cawabup pada figur yang akan diusungnya, Jumat (8/12/2017).

Partai berlambang beringin ini sampai sekarang belum mengeluarkan surat rekomendasi untuk Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) tertentu. Tetapi, dari dua figur yang muncul tersebut Partai Golkar sudah melakukan survei.

“Yang pasti sebelum Januari harus sudah turun (rekomnya), karena rekom itu menjadi dasar mendaftarkan ke KPU dan rekom itu bukan hanya satu nama, tapi sepasang,” pungkasnya. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.