Guys, Ini 7 Situs Foto Gratis yang Bisa Anda Manfaatkan

Avatar of PortalMadura.com
Guys, Ini 7 Situs Foto Gratis yang Bisa Anda Manfaatkan
ilustrasi

PortalMadura.Com – Di zaman sekarang ini, sebuah foto sudah bisa menjadi artikel yang ditulis serta yang dikelola menjadi lebih menarik. Tidak heran, jika pengguna semakin meningkatkan kemampuan fotografi untuk menghasilkan foto yang baik dan sesuai estetika yang diinginkan, sebenarnya mereka juga bisa memanfaatkan opsi lainnya.

Maka dari itu, Anda dapat memperindah artikel dan situs dengan memanfaatkan foto yang ditawarkan oleh situs khusus foto secara gratis. Foto tersebut dapat Anda manfaatkan untuk berbagai tujuan, baik untuk kepentingan komersial, maupun lainnya.

Pada umumnya, foto yang tersedia di situs tersebut merupakan yang diunggah oleh fotografer yang masih membangun nama mereka di ranah fotografi, atau sekadar ingin berkontribusi hal bermanfaat untuk dunia.

Berikut tujuh situs yang dapat Anda kunjungi dan manfaatkan:

Unsplash
Unsplash menawarkan lebih 200 ribu foto yang dapat Anda gunakan untuk berbagai kepentingan. Anda dapat menjelajahi situs melalui berbagai kategori yang ditawarkannya, dan gambar yang ditawarkan dari foto pemandangan hingga potret orang serta hewan.

Lisensi Unsplash cukup mudah, dan memungkinkan Anda menggunakan foto untuk berbagai tujuan yang diinginkan tanpa perlu mengatribusikan nama fotografer, jika dibandingkan dengan layanan foto stok lainnya.

Anda juga dapat menciptakan akun untuk mengunggah foto sendiri dan kurasi koleksi foto pada situs. Selain itu, Anda juga dapat mengikuti akun fotografer yang disukai pada layanan tersebut, serupa jejaring sosial.

Kaboom Pics
Sekilas, Kaboom Pics tampil serupa dengan situs lain, menawarkan berbagai gambar yang dicari dan dijelajahi berdasarkan kategori. Namun, situs ini menyediakan fitur menarik, yaitu fokus pada warna, dan memungkinkan Anda untuk menjelajahi situs berdasarkan warna.

Fokus pada warna ini berfungsi untuk mengelompokan foto berdasarkan palet warna yang ditampilkan, memungkinkan Anda untuk menyesuaikan desain dengan foto jika diinginkan. Gambar yang ditawarkan dapat digunakan untuk penggunaan personal ataupun komersial.

Morguefile
Situs ini menawarkan lebih dari 350 ribu foto yang dapat digunakan secara gratis. Sayangnya, Anda mungkin akan menemukan tautan iStock dan situs gambar berbayar lain saat pencarian yang Anda lakukan tidak menampilkan hasil yang sesuai pada situs.

Morguefile memiliki banyak gambar yang dapat digunakan secara gratis dan sebagainya, namun Anda dapat menjual atau melakukan pendistribusian gambar tanpa ubahan. Sehingga Anda tidak dapat menggunakan foto untuk membangun portofolio fotografi sendiri.

Pixabay
Pixabay menawarkan lebih dari satu juta gambar, yang dapat Anda gunakan secara gratis pada situs yang Anda kelola. Berbeda dengan layanan lain, situs ini juga menawarkan video yang dapat digunakan secara gratis.

Situs ini juga didukung mesin pencarian yang baik serta menawarkan aplikasi Android dan iOS, sehingga sesuai bagi Anda yang merupakan pengguna perangkat mobile aktif. Seluruh gambar Pixabay didukung oleh CC0 License.

Dukungan tersebut memungkinkan Anda meng-copy, modifikasi dan mendistribusikan tanpa perlu memiliki izin. Namun Pixabay menempatkan foto khusus mereka di bagian atas gambar yang terdapat di daftar lisensi tersebut. Anda tidak dapat menjual dan mendistribusikan ulang konten tanpa izin, serta tidak dapat menggunakan gambar untuk tujuan kurang pantas tanpa izin.

Stocksnap
Stocksnap menambahkan ratusan foto baru setiap minggunya, seluruhnya secara gratis dan bebas dari batasan hak cipta. Fotografer hanya dimungkinkan untuk mengunggah lima foto sekaligus, dengan ide dasar bahwa setiap orang hanya dapat mengunggah hasil karya terbaik mereka.

Hal tersebut dari seleksi foto terkurasi dengan tampilan yang rapi. Seperti situs lain yang kami hadirkan, atribusi kepada fotografer tidak diharuskan, meski pada halaman FAQ menyebut atribusi sangat dihargai.

Negative Space
Situs ini menawarkan koleksi gambar beresolusi tinggi yang dapat digunakan untuk berbagai tujuan, berkat dukungan lisensi CC0 serupa Pixabay. Melakukan pencarian gambar atau menjelajahi koleksi gambar berbasis kategori.

Sayangnya, situs ini dipenuhi iklan yang dilengkapi tautan ke layanan gambar stok milik Adobe. Namun, hal tersebut tidak mengganggu kesenangan dalam memanfaatkan situs ini untuk mendukung tujuan Anda.

Shot Stash
Situs ini hadir dengan layout yang indah dan berbagai kategori, dan patut ditandai jika Anda menginginkan lebih banyak opsi foto. Koleksi yang ditawarkan situs ini tidaklah banyak, namun tampilan foto yang ditawarkan cukup baik dan foto dikategorikan dengan menawarkan kemudahan dalam pencarian. Atribusi juga tidak diharuskan, meski sangat dihargai. (metrotvnews.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.