H-2 Pemilu 2019, KPU Sumenep Masih Kekurangan Surat Suara

Avatar of PortalMadura.com
H-2 Pemilu 2019, KPU Sumenep Masih Kekurangan Surat Suara
Petugas sedang mengecek surat suara (Foto: Samsul Arifin)

PortalMadura.Com, – Menjelang pemilihan umum 2019, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, masih kekurangan logistik, termasuk surat suara. Kekurangan logistik itu untuk penambahan 4 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Hingga saat ini kami masih menunggu kekurangan logistik dari KPU Provinsi Jatim. Kekurangan logistik itu untuk penambahan 4 TPS di Pondok Pesantren Al-Amin Prenduan dan Rutan Sumenep,” kata Ketua , A. Warits, Senin (15/4/2019).

Menurutnya, KPU melakukan penambahan tiga TPS di PP Al-Amin dan satu TPS di Rutan untuk mengantisipasi tidak tersalurkannya hak suara di pesantren dan Rutan. Total pemilih di Al-Amin sebanyak 900 pemilih dan di Rutan sebanyak 230 pemilih.

“Total pemilih di empat TPS itu sekitar seribu orang lebih,” ucapnya.

Baca Juga : Hari Tenang, Bawaslu Pamekasan Persilakan Berekspresi di Medsos

Ia menegaskan, informasi yang diterima dari KPU Provinsi Jatim, kekurangan logistik untuk TPS tambahan itu akan dikirim hari ini dan akan didistribusikan ke TPS tambahan tersebut.

“Semoga tidak ada kendala lagi, sehingga besok semua logistik untuk TPS tambahan bisa terdistribusi,” tegasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.