Harga Elpiji Bersubsidi di Pulau Masalembu di Atas HET

Avatar of PortalMadura.com
Harga Elpiji Bersubsidi di Pulau Masalembu di Atas HET
ILustrasi

PortalMadura.Com, Memasuki pekan kedua dibulan suci Ramadan 1440 H ukuran 3 kg di Kecamatan/Pulau Masalembu, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, di atas Harga Eceran Tertinggi (HET), yakni Rp 26 ribu per tabung, padahal HET-nya Rp 25 ribu.

“Harga elpiji 3 kg sejak pekan ini mencapai Rp 26 ribu per tabung. Padahal, awal puasa masih Rp 25 ribu per tabung,” kata salah satu warga Masalembu, Musdalifah, Sabtu (18/5/2019).

Ia menuturkan, harga elpiji bersubsidi sering mengalami kenaikan setiap menghadapi hari raya Idul Fitri. Bahkan, sering terkadi kelangkaan. Namun, hingga saat ini masih normal, hanya harganya yang naik.

“Mumpung belum naik terlalu tinggi, pemerintah harus hadir agar tidak terus mengalami kenaikan. Terutama suplai stok harus disesuaikan dengan kebutuhan warga Pulau,” ucapnya.

Baca Juga : Emil Dardak: Media Siber Jadi Rujukan Media Sosial

Sementara itu, Kepala Badan Energi dan Sumber Daya Alam (ESDA) Pemkab Sumenep, Abd. Kahir optimis tidak akan terjadi kelangkaan elpiji menjelang hari raya Idul Fitri. Pasalnya, pemerintah pada bulan Ramadan ini melakukan penambahan 60 persen dari kebutuhan warga kepulauan.

“Kami sudah melakukan koordinasi dengan Pertamina terkait penambahan itu. Jadi Insya Allah tidak akan terjadi kelangkaan. Kalau soal kenaikan harga mungkin bisa terjadi tapi tidak akan seberapa,” terang Kahir.

Pada tahun 2019, kuota elpiji untuk Kabupaten Sumenep ditetapkan sebayak 22.462 Metrik Ton (MT). Kouta itu untuk wilayah kecamatan di daratan dan kepulauan.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.