Harga Kelapa Kopyor di Sumenep Capai RpRp35 Ribu Perbuah

Avatar of PortalMadura.Com
Harga Kelapa Kopyor di Sumenep Capai RpRp35 Ribu Perbuah
Pohon kelapa

PortalMadura.Com, di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur cukup tinggi dan menggairahkan bagi para petani, yakni antara Rp20 hingga Rp25 ribu perbuah. Padahal, harga kelapa biasa hanya kisaran Rp2.500-Rp3.500 ribu perbuah.

“Bahkan ada yang sampai Rp35.000 per buah, tergantung besar kecilnya kelapa kopyornya,” jelas Kepala Seksi Produksi Dinas Kehutanan Dan Perkebunan (Dishutbun) Sumenep,  Hadi Prayitno, Sabtu (07/05/2016).

Menurutnya, petani kepala di Sumenep saat ini sudah banyak yang membudidayakan kelapa kopyor tersebut. Terbanyak, di Kecamatan Batang-Batang.

“Hampir setiap desa yang ada di kecamatan Batang-batang tersebut, petani membudidaya kelapa kopyor karena harganya memang cukup bagus,” bebernya.

Ia menyampaikan, beberapa tahun lalu, Pemerintah daerah memang membudidaya kelapa kopyor. Tapi petani di Kecamatan Batang-batang banyak yang melakukan pembibitan sendiri.

“Pembibitan kelapa kopyor mulai berbuah setelah berumur lima tahun sampai tujuh tahun,” tegasnya.

Ia menambahkan, tidak semua pohon kelapa itu berbuah kelapa kopyor, lebih banyak kelapa biasanya. Dalam setangkai yang jumlahnya 5 – 10 buah, kelapa kopyornya bisa dua atau tiga buah saja,” tukasnya. (arifin/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.