Harga Minyak Dunia Anjlok Berdampak pada CSR Santos

Avatar of PortalMadura.Com
Harga Minyak Dunia Anjlok Berdampak pada CSR Santos
Edi Bustami

PortalMadura.Com, – Anjloknya harga minyak dunia berdampak negatif terhadap dana tanggung jawab soial atau Corporate Sosial Responsibility (CSR) 2016 Santos kepada para penduduk sekitar pengeboran.

Hubungan Masyarakat (Humas) Santos Jawa Timur, Edi Bustami mengatakan, selain harga minyak dunia sedang terpuruk, mengecilnya  hasil produksi pengeboran Santos juga berdampak terhadap pembagian dana CSR tahun ini.

“Mungkin teman-teman juga sudah tau kalau harga minyak lagi terpuruk tentunya berpengaruh terhadap dana sosial,” katanya, Sabtu (13/2/2016).

Namun, pihaknya enggan membeberkan besaran dana sosial akan dikucurkan Santos. Sebab, sampai saat ini masih menjadi pembahasan dalam manajemen Santos dan SKK Migas.

“Tahun ini kami belum dapat persetujuan dari SKK Migas dan manajemen Santos. Jadi, belum bisa kita flourkan, tapi masih dalam proses diskusi dengan SKK Migas dan manajemen,” ungkapnya.

Pada tahun 2015, Santos bisa mengucurkan dana CSR senilai Rp1,5 miliar yang dialokasikan untuk delapan (8) kelompok masyarakat (Pokmas) yang berada di tujuh desa.(lora/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.