Hong Kong Art Toy Story Pertama Hadir di Indonesia

Hong Kong Art Toy Story Pertama Hadir di Indonesia
Hong Kong Art Toy Story Hadir di Mall of Indonesia (Sumber : ASRI)

PortalMadura.Com – Mall of Indonesia (MOI), bagian dari ASRI (anak perusahaan Agung Sedayu Group), dengan bangga menjadi tuan rumah Hong Kong Art Toy Story untuk pertama kalinya di Indonesia. Acara ini diselenggarakan oleh The Innovative Entrepreneur Association (IEA) dan berlangsung pada 15-24 November 2024 di Main Atrium MOI, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Sebelumnya, pameran ini telah sukses digelar di Bangkok pada tahun 2023.

Hong Kong Art Toy Story di Jakarta merupakan pameran seni internasional yang bertujuan memperkenalkan perupa seni Hong Kong ke kancah dunia. Indonesia dipilih sebagai lokasi karena memiliki potensi pasar seni rupa yang besar, terbukti dari data Kemenparekraf yang mencatat kontribusi Rp2,64 triliun dari subsektor seni rupa terhadap PDB nasional.

Pameran ini menghadirkan beberapa nama besar pembuat mainan seni seperti Paws, Nova, Ikari, Kwokin Workshop, Big Clawx, dan lainnya. Mereka akan memamerkan karya terbaru hingga koleksi bersejarah berusia lebih dari tiga dekade yang telah menjadi koleksi museum. Karya ini memberikan wawasan tentang perkembangan seni rupa modern dari Hong Kong.

Area pameran dibagi menjadi lima zona utama: Amazing Art Toy Zone, Brilliant Art Toy Zone, Classic Art Toy Zone, Discovery Zone, dan Collaborative Zone (Art Toy X Comics). Pengunjung dapat menikmati pameran karya ikonik, melihat sejarah art toy, mencoba teknologi augmented reality (AR), hingga menikmati hasil kolaborasi seniman dengan komikus ternama Hong Kong. Seluruh pameran ini dikurasi oleh Mr. Johnson Chiang, mantan ketua Hong Kong Society of Illustrators.

“Kami bangga menjadi tuan rumah acara seni bergengsi ini di Mall of Indonesia. Selain mendukung seni dan budaya internasional, kami juga ingin memberikan ruang bagi pelaku seni Indonesia untuk terus berkembang,” ujar Zico R. Hansakarya, GM Marketing Communication ASRI.

About ASRI

ASRI adalah anak perusahaan Agung Sedayu Group yang berkomitmen menciptakan destinasi gaya hidup terkurasi. Portofolio ASRI mencakup pusat perbelanjaan seperti Mall of Indonesia, ASHTA District 8, PIK Avenue, dan lainnya, hingga properti residensial seperti District 8 dan Taman Anggrek Residences. ASRI juga mengelola hotel-hotel ternama seperti The Langham Jakarta dan Swissotel PIK. Dengan visi meningkatkan kualitas hidup komunitas sekitar, ASRI menghadirkan jenama dunia untuk masyarakat Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses