PortalMadura.Com, Sampang – Hujan deras disertai angin kencang membuat plafon ruang kelas IV Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Pamolaan, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang ambruk.
“Kejadiannya jam 7 malam, Selasa (3/2/2015). Saat hujan dan angin kencang, batu bata penyangga atap tiba-tiba roboh dan menimpa plafon kelas,” jelas Ach Fauzen, penjaga SDN 3 Pamolaan, Rabu (04/02/2015).
Robi’ah, salah seorang wali murid yang rumahnya tepat berada disamping SDN 3 Pamolaan mengaku terkejut ketika mendengar bunyi reruntuhan plafon. “Saat hujan dan angin tadi malam, plafonnya ambruk, mas,” katanya.
Salah seorang guru, Suja’i membenarkan kejadian tersebut. Hingga berita ini ditulis, reruntuhan plafon dan batu bata nampak masih berserakan di dalam ruang kelas IV SDN 3 Pamolaan. KBM siswa pun terganggu.(lora/htn)