Indonesia Akan Bangun Jaringan Gas di 18 Kabupaten

Avatar of PortalMadura.com
Indonesia akan bangun jaringan gas di 18 kabupaten
Ilustrasi: Jaringan pipa gas. (Foto file - Anadolu Agency)

PortalMadura.Com, – Indonesia Tahun ini akan menyediakan Bumi (Jargas) untuk rumah tinggal di 18 Kabupaten dan Kota.

Kepala Biro Komunikasi, (KLIK) Agung Pribadi mengatakan Pemerintah menugaskan melalui Perusahaan Gas Negara (PGN) untuk menyediakan layanan tersebut.

“Alokasi yang sudah kami berikan untuk pembangunan jargas sekitar Rp799,96 miliar dari APBN,” jelas Agung dalam siaran persnya, Jumat (8/2/2019) kemarin.

Menurut Agung penugasan tersebut meliputi pembangunan jaringan distribusi, pengembangan jargas beserta infrastruktur pendukungnya serta penyaluran gas, pengoperasian dan pemeliharaan serta infrastruktur pendukungnya.

Menurut Agung, selama pembangunan dan pengembangan infrastruktur jargas, imbuh Agung, Pertamina diminta untuk mendesain pembangunan jargas beserta infrastruktur pendukungnya secara ekonomis, menjamin standar mutu.

Kabupaten yang akan mendapatkan fasilitas jargas adalah Kota Dumai, Kabupaten Karawang, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Lamongan, Kabupaten Pasuruan dan Kabupaten Probolinggo.

Selain itu fasilitas juga akan dibangun di Kabupaten Kutai Kartanegara, Kabupaten Banggai, Kabupaten Aceh Utara, Kota Palembang, Kota Jambi, Kota Depok, Kota Bekasi, Kabupaten Mojokerto, Kota Mojokerto dan Kabupaten Wajo.

Data dari Kementerian ESDM, tahun lalu, Pemerintah sudah membangun jargas sebanyak 78.315 Sambungan Rumah tangga (SR) di 16 Kabupaten Kota, dengan alokasi anggaran Rp. 886 miliar. dilaporkan Andolu Agency, Minggu (10/2/2019).

Menurut Agung, Jargas ini adalah bentuk pemanfaatan sumber energi dalam Negeri untuk mewujudkan energi berkeadilan serta pemerataan pembangunan di wilayah Indonesia.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.