PortalMadura.Com, Sampang – Istri Bupati Sampang, Hj. Mimin Hariyati Slamet Junaidi, berbaur bersama warga pada momentum senam sehat, Minggu, 27 Oktober 2019 di lapangan Wijaya Kusuma.
Senam bersama berhadiah jutaan rupiah dengan kupon gratis tersebut digagas Gojek Madura dan PortalMadura.Com bertajuk Menyambut Sampang Hebat Bermartabat. Senam dimulai pukul 06.00 WIB – 07.00 WIB.
Istri bupati yang juga Ketua TP PKK Kabupaten Sampang tersebut hadir bersama istri Wabup Sampang, Vanny Dariani Abdullah Hidayat. Vanny merupakan Ketua Persatuan Olahraga Wanita Indonesia (Perwosi).
Istri Bupati Sampang, Hj. Mimin Hariyati Slamet Junaidi, mengajak masyarakat Sampang agar bangun dari ‘tidurnya’ untuk membangun Sampang bersama-sama.
“Ayo jangan tidur, bergerak semua. Bupatinya sudah ganti, sejehtera sampai ke bawah,” kata Mimin Hariyadi dalam sambutannya mewakili Bupati Sampang, Slamet Junaidi.
Istri orang nomor satu di Sampang ini juga ikut senam bersama dengan istri Wabup Sampang. Sejumlah istri pejabat di lingkungan Pemkab Sampang juga ikut serta.
Even ini didukung, Said Abdullah Institute (SAI), BPN Sampang, Pengadilam Negeri Sampang, Dinkes Sampang, Anggota DPRD Jatim Nurfitriana, SE, BPJS Ketenagakerjaan, dan UD Sarua Subur serta XL Axiata.
Baca Juga :
(*)