Jangan Konsumsi Berlebih 6 Makanan Sehat Ini Karena Bahaya Bagi Tubuh

Avatar of PortalMadura.Com

PortalMadura.Com sangat dibutuhkan oleh tubuh. Namun, jangan mengonsumsi dengan berlebih karena akan berbahaya bagi tubuh.

Oleh karena itu, konsumsi makanan sehat sesuai porsi agar tubuh tidak berat untuk memproses sampai akhirnya diserap oleh sel-sel tubuh. Berikut makanan yang berbahaya bagi tubuh jika dikonsumsi berlebih:

Asam Lemak Omega-3 dan Minyak Ikan
Makanan ini sangat penting untuk kesehatan karena dapat melawan peradangan di tubuh, berperan penting dalam perkembangan otak, dan mengurangi risiko penyakit jantung. Akan tetapi, kelebihan omega-3 bisa mengencerkan darah.
Selain itu, kandungan vitamin A yang sangat tinggi dalam minyak ikan bisa menyebabkan keracunan apabila dikonsumsi dalam jumlah berlebih. Jumlah konsumsi yang disarankan yaitu 1-6 gram per hari.

Saat mengonsumsi hewan tertentu hati merupakan bagian yang paling bergizi. Hati sangat kaya akan nutrisi penting seperti zat besi, B12, vitamin A, dan tembaga. Akan tetapi konsumsi hati berlebih dapat menyebabkan keracunan.

Keracunan vitamin A dapat menyebabkan masalah penglihatan, nyeri tulang, peningkatan risiko patah tulang, mual, dan muntah. Sedangkan keracunan tembaga dapat menyebabkan stres oksidatif, perubahan neurodegeneratif, dan meningkatkan risiko penyakit Alzheimer.

Kayu Manis
Kayu manis merupakan bumbu masakan yang lezat tapi juga memiliki beberapa khasiat. Kayu manis tinggi antioksidan dan dapat melawan peradangan serta menurunkan kadar gula darah. Selain itu, konsumsi kayu manis juga dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung, diabetes, kanker dan penyakit neurodegeneratif. Akan tetapi kayu manis mengandung coumarin yang berbahaya dalam dosis tinggi. Batas konsumsi yang disarankan adalah 5 gram per hari.

Kopi
Minuman yang satu ini mengandung antioksidan dan senyawa aktif lainnya. Kopi terbukti dapat menurunkan risiko penyakit hati, diabetes tipe 2, dan penyakit neurodegeneratif. Namun, mengonsumsi kopi lebih dari 500–600 mg per hari bisa memengaruhi sistem saraf, menyebabkan insomnia, gugup, lekas marah, kram perut, palpitasi jantung, dan tremor otot.

Kacang Brasil
Kacang ini merupakan salah satu sumber diet selenium terbaik. Seperti yang diketahui, selenium bagus untuk tubuh namun bisa beracun dalam jumlah berlebih. Selenium dapat menyebabkan keracunan dan memiliki efek hilangnya rambut dan kuku, masalah pencernaan, serta kesulitan memori. Jumlah konsumsi yang disarankan adalah 300 mikrogram per hari untuk orang dewasa.

Sayuran Cruciferous
Sayuran hijau seperti brokoli, kubis Brussel, kale, kubis, dan collard hijau dapat menurunkan risiko kanker serta penyakit jantung. Namun, senyawa dalam sayuran yaitu tiosianat dapat mengganggu kemampuan tubuh ketika menyerap yodium bila dikonsumsi dalam jumlah berlebih. Kondisi itu dikenal dengan nama hipotiroidisme.

Biji pala
Bumbu dapur yang satu ini sering ditemukan pada makanan sehat. Biji pala mengandung senyawa myristicin yang tidak masalah bila dikonsumsi dalam jumlah sedikit. Akan tetapi dalam jumlah besar dapat menyebabkan keracunan yang memiliki efek kejang, aritmia jantung, mual, pusing, nyeri, dan halusinasi. Batas aman yang disarankan adalah 10 gram per hari. (okezone.com/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.