Tak Berkategori  

Jangan Simpan Tomat dalam Kulkas Lebih dari 3 Hari, Kenali Bahayanya

Avatar of PortalMadura.com
Jangan Simpan Tomat dalam Kulkas Lebih dari 3 Hari, Kenali Bahayanya
Ilustrasi (CNN Indonesia)

PortalMadura.Com – Apakah Anda salah satu orang yang biasa menyimpan makanan segar di dalam kulkas?. Misalnya, buah tomat. Jika iya, tahukah Anda bahwa kebiasaan ini tidak lah baik jika terus dilakukan.

Apalagi menyimpanya dalam waktu yang lama. Hal ini akan membuat kualitas tomat tersebut menjadi kurang baik jika dikonsumsi.

Sebagaimana University of Florida melakukan penelitian terbaru mengenai ketahanan tomat di dalam kulkas. Ternyata, tomat tidak bisa disimpan terlalu lama karena menyebabkan kerusakan. Mulai dari rasa yang berubah, hingga kesegaran yang terus berkurang.

Studi ini juga menunjukkan ada perubahan dalam DNA tomat, sehingga rasa yang dulu ada dalam buah tomat seakan dimatikan dalam jangka waktu tertentu. Meski memiliki bentuk dan kulit yang masih cerah, tomat yang disimpan terlalu lama dalam kulkas juga menghasilkan rasa yang berbeda.

Lalu berapa lama waktu yang baik untuk dalam kulkas?. Sebaiknya untuk tomat segar, akan lebih baik kurang dari tiga hari saja. Ketika sudah melewati hari ke tiga, rasa tomat akan mulai berubah meski sudah dipindahkan dalam ruangan netral.

Jadi mulai sekarang Anda harus bisa mengurangi atau bahkan tidak melakukan kebiasaan menyimpan tomat terlalu lama di dalam kulkas. Bukan vitamin yang akan Anda dapatkan, melainkan tomat yang sudah tidak memiliki rasa dan kesegarannya. (liputan6.com/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.