Keistimewaan Wanita Madura, Nomor 5 Jadi Idaman Pria

Avatar of PortalMadura.com
Keistimewaan Wanita Madura, Nomor 5 Jadi Idaman Pria
dok. Wanita Madura (@portalmadura.com)

PortalMadura.Com – Saat menyebut nama Madura, sebagian masih menggambarkan sebuah kehidupan yang penuh ‘kekerasan'. Maaf, itu hanya salah memahami kehidupan warga Madura yang sebenarnya.

Pulau Madura yang terdiri dari empat kabupaten, yakni Sumenep, Pamekasan, Sampang dan Bangkalan adalah daerah penghasil garam pada musim panas, dan pulau yang dikelilingi laut. Sebagian kehidupan mereka di sana.

Warga Madura memiliki banyak keunikan seni-budaya yang jarang diketahui publik. Baru mulai terangkat ke publik saat empat pemerintahan di Madura mulai menggarap semua potensi wisata. Itu pun baru sebagian kecil yang dipromosikan.

Di balik potensi itu semua, terdapat kaum hawa yang sulit ditemui di daerah lain. Etos kerjanya, sifat-sifatnya, fisik maupun khas lainnya yang tidak mungkin dimiliki wanita lain.

1. Hidupnya sederhana

Kehidupan adalah mengedepankan kesederhanaan. Mereka pasti menolak berfoya-foya dan menjauhi kehidupan glamor. Mereka pasti amanah dan tidak akan membangkang pada pasangannya. Menjaga diri dari kesucian adalah harga mati.

2. Pekerja keras

Hidup mandiri sudah tercipta sejak dilahirkan. Mereka tidak pernah menuntut banyak hal yang sifatnya keduniawian. Ia tanpa harus diminta pasti membantu dan mau bekerja keras untuk menutupi kebutuhan keluarga. Dan dipastikan tidak akan menuntut kekurangan yang terjadi pada lingkup keluarganya. Kekurangan yang dialami bersama akan dirasakan sebuah nikmat dari Allah.

3. Religius

Wanita Madura tidak akan pernah melepaskan keyakinannya. Sejak dilahirkan sudah dibekali nilai-nilai agama oleh lingkungan keluarganya. Berusaha dan berdoa adalah baju kehidupan bagi wanita Madura. Yang tertanam adalah puncak kehidupan diakhirat kelak. Setiap yang dikerjakan dibalut dengan nilai-nilai agama. Ya, harus diniatkan ibadah.

4. Pantang Menggantungkan hidup sama suami

Bagi wanita Madura hidup adalah sebuah proses yang dialami setiap orang. Maka pantang menggantungkan hidupnya pada suami. Tidak jarang ditemukan fakta sejak dulu, suaminya tidak memiliki kerja, tapi tetap setia dan mau berusaha mencari penghasilan untuk kehidupan anak-anaknya.

Tidak ada protes atau keluhan pada suami. Ia tetap baik sangka kepada Yang Kuasa. Dari kerja tangannya dan keuletannya kehidupan rumah tangganya baik-baik saja. Anak-anaknya terbukti sukses dalam dunia pendidikan.

5. Pandai merawat tubuh

Soal perawatan tubuh jangan pernah ditanyakan lagi. Wanita Madura paling pintar merawat tubuhnya dengan bahan-bahan herbal. Secara turun temurun mereka sudah dibekali untuk menjaga tubuh tetap segar, indah, dan lebih-lebih aroma bagian yang disenangi suami.

Hanya saja, wanita Madura tidak terbuka untuk berbagi tips dengan wanita lain yang bukan lingkungan keluarganya. Mereka masih merasa malu jika mau membicarakan hal bagituan. Tapi, jangan pernah diragukan atau dibandingkan kalau hanya dengan tips dokter kekinian.

Misalnya, mempersempit, mencegah banyak keturunan, aroma alami atau kebutuhan lain di ranjang. Sip dech! terbukti lho.

6. Warna kulit

Umumnya wanita Madura berkulit tidak hitam dan tidak putih. Bahasa lainnya ‘Celleng Seddha'. Yang selalu cocok untuk semua selera pria, hi hi hi….

Pengaruh geografis dan perawatan yang alami tentu ada dampak dengan warna kulit, selain memang jenis kulit wanita Madura yang memiliki kekhasan tersendiri. Maaf, takarannya pas untuk semua kalangan, ibarat minuman yang tidak terlalu manis dan tidak pahit.

Bagaimana cara mendapatkan wanita Madura?

Jangan pernah bermimpi kekayaan akan mampu menaklukan wanita Madura. Itu tidak!. Sekalipun tidak memiliki harta tapi punya bekal agama yang kuat lebih diterima di lingkungan mereka.

Pria bagi wanita Madura adalah imam dari segalanya. Dengan bekal agama yang kuat mereka memastikan dirinya akan ada jaminan dari Allah. Mereka butuh panutan yang mampu membawanya pada kehidupan yang sebenarnya.

Ingat! wanita Madura tidak memilih ras, suku, tapi agama yang seiman adalah idaman hidupnya untuk mendapatkan kehidupan yang diridlai Allah.(*)

Saksi Bisu Keraton Arya Wiraraja di Sumenep

https://www.youtube.com/watch?v=l049yWQ6XAY

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.