Ketahui, Manfaat Minyak Kayu Putih yang Baik untuk Rambut

Avatar of PortalMadura.Com
Ketahui, Manfaat Minyak Kayu Putih yang Baik untuk Rambut
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Punya rambut tipis dan ingin menebalkannya? Anda mungkin butuh . Bingung kan? Karena pasti Anda kira minyak kayu putih hanya bisa jadi obat masuk angin.

Eucalyptus oil atau juga dikenal sebagai minyak kayu putih, biasa digunakan untuk menghangatkan tubuh saat cuaca dingin, ata meredakan sakit perut dan flu, serta meredakan bentol dan gatal akibat gigitan serangga.

Tapi ternyata, ada manfaat lainnya yang bisa Anda dapat dari minyak kayu putih. Minyak kayu putih punya kandungan yang bisa membersihkan dan meremajakan kulit kepala sekaligus merangsang pertumbuhan rambut.

Namun, siapa sangka kalau minyak yang memiliki wangi khas ini justru baik untuk kecantikan rambut dan kulit.

Minyak kayu putih terbuat dari ekstrak daun kayu putih yang sebenarnya berasal dari Australia. Pohon kayu putih juga banyak ditemukan di Indonesia bagian timur.

Minyak kayu putih ini, mengandung zat eucalyptol yang merupakan anti inflamasi, analgesik atau pereda nyeri, dan aroma terapi. Juga mengandung anti fungal atau jamur.

Kandungan inilah yang membuat minyak ini ternyata baik untuk kesehatan kulit kepala dan akar rambut yang membantu meningkatkan sirkulasi darah sehingga racun tidak menumpuk.

Bahkan kulit kepala dan akar rambut mendapatkan nutrisi serta oksigen yang cukup.

Karena kandungan anti fungalnya dapat mengobati dan mencegah ketombe atau jamur pada kulit kepala.

Cara mengaplikasikan minyak ini untuk mengobati kotembe sangat mudah. Anda harus mencuci rambut dan kulit kepala dengan bersih terlebih dahulu.

Kemudian, setelah rambut kering, oleskan minyak kayu putih di kulit kepala.

Lalu pijat selama kurang lebih 5-10 menit. Pijatan ini bukan hanya membantu minyak meresap, tetapi juga mampu melancarkan peredaran darah di sekitar kepala. Setelah itu, diamkan selama 2 jam atau jika mau Anda dapat mendiamkan selama satu malam.

Setelah itu, bilas dengan air dan bersihkan minyak dari kulit kepala dengan sampo. Penggunaan minyak katu putih secara teratur, seminggu sekali, dapat mengurangi dan menghilangkan ketombe akibat jamur.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.