Kholifah Dapat Nomor Urut 2, KH. Kholilurrahman Semakin Yakin Bisa Dua Periode

Avatar of PortalMadura.Com
Kholifah Dapat Nomor Urut 2, KH. Kholilurrahman Semakin Yakin Bisa Dua Periode
Cabup-cawabup KH. Kholilurrahman-Fathorrahman (Kholifah) mendapat no. Urut 2 (Foto : Marzukiy)

PortalMadura.Com, – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati (cabup-cawabup) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, KH. Kholilurrahman-Fathorrahman (Kholifah) mengaku senang bisa mendapatkan nomor urut 2 pada proses pengundian nomor urut calon oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat di Gedung PKP RI, Selasa (13/2/2018).

Cabup Dr. KH. Kholilurrahman mengungkapan, nomor urut 2 yang diperoleh berdasarkan hasil pengundian tersebut telah sesuai dengan keinginan tim. Bahkan dirinya mengaku sempat terkejut karena nomor yang didapat benar-benar nomor 2 sebagaimana yang diharapkan semua pihak.

“Tadi, sebelum saya datang kesini (Gedung PKP RI) banyak menerima pesan dari beberapa tokoh, para Ulama dan kawan-kawan, bahkan mengirim gambar, samoga tekka hajat nomor dua (semoga sukses nomor urut dua),” katanya menceritakan usai pengundian.

Mantan Anggota DPR RI ini menambahkan, tim yang berada di 13 kecamatan dan 189 desa serta kelurahan sekarang telah bekerja keras untuk memenangkan paslon Kholifah sebagai calon pemimpin bumi Gerbang Salam. Hasil kerja relawan dan tim ternyata tidak sia-sia berdasarkan hasil survei sejumlah lembaga yang menunjukkan tren positif.

“Mereka (tim) bergerilia, tapi banyak yang under cover. Kita tidak ingin ramai ramai, dan telah ada hasil survei dari lembaga survei dan hasilnya positif,” katanya.

“Saya tertarik dengan angka 2 karena dulu saat masih Kondang (Kholilurrahman-Dadang, pilkada tahun 2008), juga angka 2 dan masuk (menang). Saya sekarang lebih optimis masuk,” tambah mantan Bupati Pamekasan ini.

Dia menginginkan, pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Pamekasan yang akan digelar pada tanggal 27 Juni 2018 tersebut berjalan kondusif tanpa adanya ketegangan akibat fitnah atau black compaign yang disampaikan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

“Pilkada damai itu harus dikomandani oleh masing-masing paslon, saya berharap pada paslon Kholifah dan paslon sebelah untuk sama sama mengajak pilkada damai, bukan hanya diucapan, kalau hanya diucapan itu sangat mudah dan gampang, mengaplikasikannya itu yang sulit,” pungkasnya.(Marzukiy/Nanik)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.