KM Satya Kencana Rute Kalianget-Sepudi Sumenep Penuh dengan Mobil Pemudik

Avatar of PortalMadura.com
KM Satya Kencana Rute Kalianget-Sepudi Sumenep Penuh dengan Mobil Pemudik
Kapal lintasan Kalianget-Sepudi

PortalMadura.Com, yang berangkat dari Pelabuhan Kalianget, Sumenep, Madura, Jawa Timur, menuju Pulau Sepudi mengangkut 21 mobil pemudik dan sejumlah kendaraan roda dua serta orang.

“Untuk pemberangkatan kapal hari ini memang diprioritaskan bagi kendaraan roda empat, sedangkan penumpang orang hanya sedikit. Mereka rata-rata pemudik dari Jakarta dan sudah memesan tiket sejak dua minggu, bahkan 1 bulan lalu,” ungkap salah satu petugsa , Operator Kapal yg melayani lintasan Kalianget-Sepudi, Joko Eko S, Selasa (20/6/2017).

Ia menyampaikan, untuk pemberangkatan kapal hari ini merupakan jadwal tambahan khusus melayani arus mudik Lebaran 2017. Sementara jadwal reguler dari Kalianget ke Pulau Sepudi hanya dua kali, yakni hari Kamis dan Minggu. Khusus untuk arus mudik tahun ini, ada dua kali trip tambahan, yakni tanggal 17 dan 20 Juni 2017.

“Hari ini merupakan jadwal tambahan untuk melayani pemudik dimasa angkutan lebaran Idul Fitri tahun 2017,” ucapnya.

Lebih lanjut ia menerangkan, pemudik yang masuk ke Kalianget lebih ramai dibandingkan dengan yang berangkat. Yang berangkat dari Kalianget rata-rata dengan tujuan Pulau Sepudi dan Raas.

“Untuk pemudik yang masuk ke Kalianget, mereka dari Jangkar Situbondo. Untuk keberangkatan hari ini, memang lebih banyak mengangkut mobil. Puncak pemudik akan terjadi pada tanggal 22 Juni, mengingat pada tanggal tersebut merupakan jadwal terakhir penyeberangan Kalianget ke Pulau Sepudi. Sementara untuk penyeberangan dari Kalianget ke Pulau Raas, terakhir tanggal 23 Juni dan diperkirakan akan menjadi puncak arus mudik,” tukasnya. (Arifin/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.