Komisi I Desak Satpol PP Pamekasan Berantas Praktik Prostitusi

Komisi I Desak Satpol PP Pamekasan Berantas Praktik Prostitusi
ilustrasi

PortalMadura.Com, Pamekasan – Komisi 1 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur mendesak Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) agar lebih aktif menyisir lokasi yang diduga dijadikan praktek prostitusi.

“Bagaimanapun, Satpol PP ini mesti bekerja lebih aktif demi tegaknya slogan Gerbang Salam,” ujar Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Pamekasan, Ismail, Sabtu (27/1/2018).

Beberapa waktu lalu, terjadi aksi sweeping yang dilakukan Laskar Pembela Islam (LPI) dan menyeret dua pekerja seks komersial (PSK). Dua wanita yang dibawa oleh kelompk LPI-FPI itu, berinisial ND (21) asal Kepanjeng, Malang dan T (27) asal Kota Batu.

Terpisah, Kasi penyelidikan dan Penyidikan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pamekasan, Moh Hasanurrahman menjelaskan, selama ini sudah berusaha maksimal melakukan pengawasan dan penindakan terhadap sejumlah tempat yang diduga melakukan praktek prostitusi.

Ia mengaku akan bertindak setelah menemukan bukti yang kuat. “Tentu penegakan perda sudah menjadi kewenangan kami, dan kami pasti bertindak jika ditemukan melakukan pelanggaran bukan semata-mata karena katanya, tapi ada bukti atau petunjuk awal,” tandasnya.(Hasibuddin/Putri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.