Legislator Desak Eksekutif Lakukan Akreditasi Puskesmas

Avatar of PortalMadura.com
Legislator Desak Eksekutif Lakukan Akreditasi Puskesmas
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pamekasan, Ismail Bey

PortalMadura.Com, – Legislator Pamekasan, Madura, Jawa Timur, mendesak eksekutif agar lebih serius dalam mewujudkan akreditasi sejumlah Puskesmas.

Ketua Komisi IV , Sahur Abadi mengatakan, akreditasi Puskesmas harus disegerakan mengingat sektor kesehatan masyarakat merupakan salah satu prioritas APBD Pamekasan di tahun 2018.

“Saya harap segera direncanakan dan dilaksanakan semaksimal mungkin,” ujarnya, Jumat (26/1/2018).

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pamekasan, Ismail Bey, menjelaskan, untuk tahun ini ada 10 Puskesmas yang akan diakreditasi dari total 20 Puskesmas yang tersebar di Kabupaten Pamekasan.

“Tahap pertama ada empat Puskemas yang akan diakreditasi, yakni Puskemas Sopa'ah, Bandaran, Pegantenan, dan Pakong,” terangnya.

Dijadwalkan, akan dilakukan tanggal 15-19 Maret 2018. Untuk yang 6 Puskesmas lainnya, akan dilakukan akreditasi pada bulan September 2018.

“Kalau yang sepuluh Puskesmas lainnya, sudah diakreditasi tahun sebelumnya,” kata Bey.

Pihaknya tengah serius mempersiapkan akreditasi tersebut, mengingat dalam tahun 2018 ia menargetkan 20 total Puskemas di Kabupaten Pamekasan sudah terakreditasi secara keseluruhan.

“Target kita, tahun 2018 ini, 20 Puskemas terakreditasi semuanya,” tutupnya. (Hasibuddin/Har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.