Mahasiswa UTM Kena Begal, Korban Terluka dan Motor Raib

Avatar of PortalMadura.com
Mahasiswa UTM Kena Begal, Korban Terluka dan Motor Raib
Salah satu korban begal dalam perawatan medis (Foto. Istimewa)

PortalMadura.Com, – Begal kembali beraksi di wilayah hukum Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Selasa (25/6/2019).

Korbannya, mahasiswi Universitas Trunojoyo Madura (UTM) Bangkalan, yaitu Mutnati (19) warga Desa Kajuanah, Kecamatan Galis, Bangkalan dan Holik (22) asal Peterongan, Bangkalan.

Aksi kejahatan itu terjadi di akses jalan UTM menuju Surabaya, tepatnya di Jalan Desa Pandebeh, Kecamatan Kamal, Bangkalan.

Kepada petugas, korban Mutnati, mahasiswi jurusan Ekonomi Pembangunan ini menceritakan, pada saat kejadian, ia dalam posisi dibonceng oleh Holik mengendarai sepeda motor honda vario 125.

Ketika sampai di tempat kejadian perkara, tiba-tiba ada yang memukul dari belakang yang juga mengemudikan motor honda supra 125 dan berboncengan. Korban terus dipepet hingga akhirnya berhenti di pinggir jalan.

Kedua korban mencoba melakukan perlawanan sambil menyelamatkan tas dan handphone yang ada di jok depan motor. Namun, pelaku dengan gerak cepat membacok korban menggunakan pisau.

“Korban (Murnati) mengalami luka bacok pada tangan kanan dan kepalanya,” terang Kapolsek Kamal, Bangkalan AKP Abdul Kadir pada wartawan.

Korban hanya ingat pada baju pelaku yang membacok yaitu warna putih. Sedangkan teman pelaku yang satunya berperan merebut motor korban lalu kabur. “Motor korban raib,” jelasnya.

Pasca kejadian, korban menghubungi polisi dan mendapat perawatan medis di Puskesmas Kamal, Bangkalan.

Atas kejadian tersebut aparat kepolisian setempat melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku begal. “Kita lakukan penyelidikan dengan berdasarkan ciri-ciri yang disebutkan korban,” katanya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.