Mahasiswi Unija Sumenep Mewakili Indonesia ke Kamboja

Mahasiswi Unija Sumenep Mewakili Indonesia ke Kamboja
Opening Ceremony of Asean Youth Exchange (Foto: Istimewa)

PortalMadura.Com, Sumenep – Salah seorang mahasiswi Universitas Wiraraja (Unija) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, mewakili Indonesia ke Kamboja.

“Mahasiswi kami, Ida Masruroh diminta oleh Kementerian Luar Negeri Indonesia sebagai delegasi mahasiswa Indonesia ke Kamboja,” terang Rektor Unija Sumenep, Alwiyah, pada PortalMadura.Com, Senin (11/12/2017).

Dipilihnya Ida Masruroh merupakan tindak lanjut dari Universitas Wiraraja (Unija) yang dijadikan pusat studi Association of Southeast Asian Nations (ASEAN) di Madura.

“Ida Masruroh ini merupakan mahasiswi berprestasi dan mendapat beasiswa karena hafal Al Quran. Dan tentunya memiliki kemampuan bahasa inggirs yang baik,” ujarnya.

Dijelaskan, kegiatan yang bertajuk “Entative Program of Activities (Memelihara Kepemimpinan Pemuda, Memupuk Pemimpin Masa Depan” di Kamboja tersebut, berlangsung sejak tanggal 10 sampai dengan 13 Desember 2017.

Selama di Kamboja, akan banyak mengikuti kegiatan yang dibagi beberapa sesi dengan materi kepemudaan dan ASEAN.

“Dan semua biaya ditanggung oleh pihak Kementerian Luar Negeri Indonesia,” kata dengan nada bangga.(Hartono)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses