Mediasi Gagal, PKL Tetap Bertahan di Jalan dr Soetomo Sumenep

Avatar of PortalMadura.Com
Mediasi Gagal, PKL Tetap Bertahan di Jalan dr Soetomo Sumenep
dok. PKL saat berusaha menempati timur TB Sumenep

PortalMadura.Com, Sumenep – Mediasi yang dilakukan Kepala Satpol PP Sumenep, Madura, Jawa Timur, Imam Fajar dengan perwakilan PKL gagal. Para PKL memilih bertahan di sepanjang jalan dr Soetomo.

“Kalau hanya tim relokasi tidak akan menemukan solusi, kami akan menunggu bupati atau wabup yang mempunyai kewenangan untuk menentukan kebijakan dan kami akan tetap bertahan hingga bupati atau wabup kesini,” ungkap perwakilan PKL, Ach Farid, Jum'at (12/8/2016).

Menurutnya, jika PKL tidak boleh kembali ke taman bunga (TB) dengan alasan melanggar aturan yang ada, pihaknya akan menerimanya. Tapi PKL akan menempati jalan dr Soetomo, ke arah timur TB.

“Kalau di jalan ini (dr Soetomo, red) bukan areal TB, makanya kami akan menempati disini dan kami siap ditata agar tidak mengganggu lalu lintas,” tegas Farid yang juga aktifis Gaki Sumenep.

Setelah mediasi yang dilakukan Kasatpol PP gagal, kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Sumenep, AKBP Rendra Radita Dewayana mencoba melakukan komunikasi dengan Bupati, A Busyro Karim. Sementara, para PKL masih tetap bertahan menunggu hasil mediasi yang dilakukan Kapolres tersebut.

“Kapolres memidiasi kami dengan bupati dan kami masih manunggu hasilnya,” ucapnya.

Hingga pukul 19.35 WIB, para PKL tersebut tetap bertahan. Petugas Satpoll PP juga terlihat mundur. Sementara, aparat kepolisian yang membantu dalam pengamanan gerakan PKL juga duduk santai di belakang barisan Satpol PP.(arifin/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.