Menerapkan Pembelajar Online, Efektifkah?

Avatar of PortalMadura.Com
Menerapkan Pembelajar Online, Efektifkah?
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Di era digital seperti saat ini, banyak sekolah mulai menerapkan sistem agar lebih mudah diakses siswanya kapan pun dan di mana pun, bahkan Universitas pun turut mulai beralih membentuk kuliah online.

Menjamurnya sistem belajar online tersebut, membuat peneliti mulai penasaran. Seberapa efektifkah penyerapan informasi yang dilakukan melalui temu layar tersebut.

Beberapa percobaan dilakukan secara acak oleh Institute Riset Amerika yang diikuti oleh 1.224 siswa dan mahasiswa yang melakukan pembelajaran online, baik melalui kuliah online, dan kursus online.

Adapun temuan yang telah dilakukan dapat menjelaskan bahwa  kemungkinan seorang siswa yang mengambil sistem belajar online memiliki kemungkinan lulus ujian hanya sekitar 66 persen sedangkan yang bertatap muka sekitar 76 persen.

Dari penelitian tersebut mereka juga menjelaskan sebanyak 69 persen siswanya hanya mampu memperoleh nilai D dan F ketika belajar melalui perangkat lunak. Sedangkan kelas reguler diperkirakan hanya 47 persen memperoleh nilai D dan F.

Siswa yang melakukan pembelajaran online mengaku lebih sulit untuk mempertanyakan hal-hal yang kurang jelas kepada tutor. Mereka mengaku memiliki kepercayaan diri yang kurang pada mata pelajaran yang mereka pelajari.

Studi juga menunjukkan bahwa pihak sekolah dapat mengawasi apakah siswanya terus membayar atau tidak. Namun sekolah belum tentu menjamin apakah siswanya telah memperoleh pelajaran yang telah diberikan atau tidak.

Sebenarnya memberikan sistem pembelajaran online jauh lebih mahal dari belajar secara tatap muka. Namun untuk menunjukkan hasil yang lebih baik, nampaknya harus ada pengujian lebih lanjut. (cnnindonesia.com/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.