Menu Buka Puasa: Resep Jus Wortel yang Menyegarkan

Avatar of PortalMadura.Com
Menu Buka Puasa: Resep Jus Wortel yang Menyegarkan
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Wortel merupakan salah satu jenis sayuran yang mempunyai banyak manfaat bagi tubuh terutama mata. Nutrisi yang terkandung didalamnya tidak hanya menyehatkan tetapi juga memiliki rasa enak. Sehingga selain bisa diolah menjadi sayur sup yang gurih, wortel juga bisa dibuat minuman yang menyegarkan. Apalagi di bulan puasa, bisa dijadikan jus untuk pelepas dahaga saat buka puasa. Lantas bagaimana caranya?.

Ini dia resepnya:

Bahan:

2 buah wortel (cuci bersih, potong kecil-kecil)
Es batu (secukupnya, serut atau hancurkan)
Susu kental manis (secukupnya)
Gula pasir (secukupnya)
1 gelas air putih

Cara Membuat:

Masukkan wortel, es batu, susu kental manis, gula pasir dan air ke dalam blender. Kemudian blender hingga benar-benar halus. Lalu, saring jus wortel yang telah halus ke dalam gelas saji. Tambahkan es batu di dalam gelas, sajikan jus wortel selagi masih dingin.

Resep yang sangat mudah kan?. Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka. Jika Anda tidak suka dengan bau wortel, untuk meminimalisir baunya Anda bisa menambahkan perasaan air lemon ke dalam jus ini. (vemale.com/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.