Merantau dan Bikin Jauh dari Orang Tua? Ini Tips Agar Terasa Lebih Dekat

Avatar of PortalMadura.com
Merantau dan Bikin Jauh dari Orang Tua? Ini Tips Agar Terasa Lebih Dekat
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Kehidupan di dunia ini terasa tidak lengkap tanpa adanya sebuah keluarga, terutama keberadaan orang tua yang selalu menjaga anaknya. Namun, tidak semua anak bisa terus berada di sisi orang tua. Salah satu alasannya yaitu pekerjaan.

Tuntutan pekerjaan, pendidikan atau hal lainnya yang mengharuskan seseorang terpisah mau tidak mau harus dilakukan. Rasanya memang sedikit kurang nyaman, apalagi tidak biasa . Hubungan biasanya perlahan menjadi renggang.

Lantas, bagaimana caranya agar hubungan antara orang tua dan anak menjadi lebih dekat walaupun jarak jauh?. Berikut tipsnya:

Pastikan Komunikasi Lancar
Buat Anda yang sedang jauh dari orang tua, tetaplah berusaha untuk ada di dekatnya. Jalin komunikasi sebaik mungkin. Senantiasa menanyakan kabar orang tua dan keluarga di rumah lewat telepon, chat atau surat. Komunikasi yang terjaga dengan baik serta lancar akan membuat kedekatan anak juga orang tua tidak pernah renggang.

Curhat dengan Ibu
Sebagai seorang anak, tidak ada salahnya jika Anda senantiasa curhat kepada ibu setiap kali kalian bertemu. Ceritakan pengalaman menarik dan menyenangkan yang Anda alami selama tidak bersama ibu. Tanyakan juga bagaimana kabar terbaru dari ibu serta keluarga juga para tetangga. Saling curhat dan sharing akan membuat anak juga orang tua jadi lebih dekat, akrab dan semakin sayang satu sama lain.

Meski Sudah Dewasa, Manja Pada Ibu, Boleh!
Meski Anda sudah tumbuh dewasa atau bahkan berkeluarga, sesekali bermanja-manja pada sang ibu tetap boleh dilakukan. Manja di sini bisa saja minta dimasakin makanan favorit, minta dibuatkan coklat panas atau minuman andalan keluarga oleh ibu. Cara ini akan membuat ibu merasa selalu berharga buat anak-anaknya dan hubungan keduanya bisa selalu dekat satu sama lainnya.

Sempatkan Waktu Buat Ngobrol Santai Bersama Saat Berjumpa
Pastikan untuk menyempatkan waktu buat ngobrol santai bersama saat berjumpa. Bicarakan hal-hal yang menyenangkan bersama. Saling bercanda sambil menikmati camilan bersama saat berjumpa juga akan membuat hubungan ibu serta anak selalu dekat satu sama lain selamanya.

Itulah beberapa tips agar bisa selalu dekat dengan orang tua khususnya ibu meski jarang bertemu karena . Kalau Anda juga termasuk dari bagian orang yang jauh dari orang tua tidak ada salahnya mencoba tips itu. Semoga bermanfaat. (vemale.com/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.