Musim Mudik Diprediksi Tak Pengaruhi Jumlah Pembuat SIM di Pamekasan

Avatar of PortalMadura.com
Musim Mudik Diprediksi Tak Pengaruhi Jumlah Pembuat SIM di Pamekasan
Ilustrasi

PortalMadura.Com, – Satuan Polisi Lalu Lintas , Madura, Jawa Timur, memprediksi tidak akan terjadi lonjakan jumlah pembuat Surat Izin Mengemudi (SIM) pada momentum mudik lebaran tahun 2017.

Kaur SIM Satlantas Polres Pamekasan, Aiptu Ariyanto mengatakan, meskipun banyak perantau yang pulang ke Pamekasan pada musim mudik lebaran Idul Fitri ini tidak akan mempengaruhi jumlah . Sebab, pembuatan SIM sudah bisa dilakukan secara online.

“Misalnya warga Pamekasan yang ada di Jakarta atau di Surabaya tidak harus datang ke Pamekasan untuk buat SIM karena sekarang sudah online. Jadi kecenderungan untuk meningkat pada mudik tahun ini tidak ada,” jawabnya, Jumat (9/6/2017).

Dia menerangkan, sejak Januari hingga bulan Juni 2017, jumlah pembuat SIM di Pamekasan rata-rata sebanyak 2 ribu per bulan. Mulai pembuatan hingga perbaharuan SIM A, B, SIM C dan berbagai jenis SIM lainnya.

“Kami berharap kepada masyarakat untuk hati-hati dalam berkendara. Dan yang masih belum punya SIM agar segera membuatnya demi keamanan dalam berkendara,” pungkasnya. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.