Wisata  

Nyari Hidden Paradise di Brebes? Coba deh ke Bukit Panenjoan

Avatar of PortalMadura.Com
Nyari Hidden Paradise di Brebes? Coba deh ke Bukit Panenjoan
ilustrasi

PortalMadura.Com – Kalau kamu bertanya di mana tempat wisata paling oke di , salah satunya ada di Brebes yaitu Bukit Panjenjoan. merupakan wisata perbukitan yang menyuguhkan pemandangan alam yang asri nan hijau dipandu dengan landscape pegunungan.

Bukit Panenjoan terletak tak jauh dari Jln. Raya Windusakti-Capar. Tepatnya, di Dsn. Babakan, Dsa. Wanoja, Kec. Salem, Brebes, Jawa Tengah. Memakan jarak tempuh sekitar 70 KM atau sekitar 2,5 jam perjalanan dari pusat kota Brebes.

Akses menuju lokasi sudah lumayan baik, meski ada beberapa titik yang masih perlu dikembangkan. Kamu pun akan dibawa melewati jalanan naik-turun dan berliku. Sementara matamu, akan kenyang dimanjakan oleh pesona pemandangan alam yang menyejukan khas pedesaan. Percayalah, perjalananmu pasti tidak akan membosankan.

Bukit Panenjoan memiliki sejumlah fasilitas, beberapa di antaranya; kursi duduk untuk bersantai sembari menikmati pemandagan alam, warung makan, dan gardu pandang. Nah, gardu pandang inilah yang biasanya menjadi spot andalan di obyek wisata Bukit Panjenoan. Para wisatawan rela antri demi mendapatkan foto yang cantik dan ciamik. Oh iya, waktu terbaik berada di sini adalah pagi hari. Kenapa pagi hari? kerena sunrise-nya eksotis sekali. Tempat ini masih sangat baru, harap maklum jika fasilitas belum terlalu memadai. Untuk tiket masuknya, berbahagialah, karena kamu bisa menikamtinya keindahannya secara cuma-cuma alias gratis.

Jadi, buat kamu yang memang sedang berada di brebes atau ada rencana mau main ke Brebes, cobalah untuk mengunjungi sejumlah wisata di Brebes, salah satunya Bukit Panenjoan ini. (ngadem.com/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.