Pabrik Pengurai Sabut Kelapa Terbakar di Sumenep

Pabrik Pengurai Sabut Kelapa Terbakar di Sumenep
Kebakaran

PortalMadura.Com, Sumenep – Pabrik pengurai atau sabut kelapa di Desa Lombang, Kecamatan Batang-Batang, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur terbakar, Kamis siang (24/9/2015).

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, tumpukan sabut milik PT. Semangat Mumbut Sabut (SMS) itu, sebagian jadi arang.

“Api membakar sabut kelapa dari bagian barat. Untungnya, tidak sampai pada gudang baru bagian tengah. Kalau gudang lama sebagian ada yang terbakar,” kata Arif, salah seorang warga setempat pada PortalMadura.Com.

Api mampu dilokalisir saat pemadam kebakaran datang kelokasi. “Ada lima mobil yang datang ke lokasi kebakaran,” terangnya.

Aparat keamanan, baik TNI maupun kepolisian membantu memadamkan api. “Para Forpimka Batang-Batang juga sudah ke lokasi,” ungkapnya.

Belum diketahui penyebab kebakaran tersebut. Pabrik milik Jonathan (pemilik PT SMS), juga pernah terbakar, Senin (4/8/2014). Kala itu, diduga puntung rokok yang dibuang sembarangan (Hartono)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses