PortalMadura.Com, Pamekasan– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, menargetkan perolehan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor pariwisata tahun 2018 hanya sebesar Rp 20 juta.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparibud) Pamekasan, Achmad Sjaifuddin menyampaikan, pihaknya optimis PAD pariwisata bisa memenuhi target tersebut. Mengingat, hingga bulan Agustus 2018 sudah mendekati angka Rp 20 juta setelah dikalkulasi secara keseluruhan.
“Kami berharap PAD bisa terlaksana dengan maksimal, karena tahun ini targetnya hanya Rp 20 juta. Kami optimis bisa memenuhi target tersebut, ” katanya, Jum’at (24/8/2018).
Dikatakan, untuk meningkatkan PAD pariwisata pihaknya terus menambah fasilitas di sejumlah objek wisata. Terutama di dua objek wisata Pantai Talang Siring dan Pantai Jumiang yang notebene milik pemkab. Sementara objek wisata lainnya merupakan milik perseorang dan pemerintah desa.
“Pada tahun 2019, kami menargetkan PAD wisata sebesar Rp 30 juta. Dengan adanya banyak penambahan fasilitas tersebut kami yakin tahun depan juga bisa memenuhi target, ” pungkasnya. (Marzukiy/Desy)