PAN Pamekasan Bantah DPP Bebaskan Pilihan di Pilpres 2019

Avatar of PortalMadura.Com
PAN Pamekasan Bantah DPP Bebaskan Pilihan di Pilpres 2019
PAN Pamekasan Bantah DPP Bebaskan Pilihan di Pilpres 2019

PortalMadura.Com, Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Heru Budi Prayitno membantah kabar yang mengatakan DPP PAN membebaskan pilihan kepada kadernya pada pemilihan presiden (Pilpres) 2019.

Menurut Heru, partai berlambang matahari tersebut tetap dalam komitmen awal, yaitu mendukung calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno. Dukungan itu diwajibkan kepada kadernya untuk mentaati keputusan partai.

“Tidak benar ada intruksi DPP membebaskan dukungan di Pilpres,” tegasnya saat dikonfirmasi via WhatsApps, Selasa (11/12/2018).

Mantan Ketua Forum LSM Pamekasan ini menceritakan, partainya telah menunjukkan ketegasannya dengan mencopot Ketua DPW PAN Kalimantan Selatan yang mendukung Capres-Cawapres, Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Hal itu menunjukkan jika partainya tetap komitmen mendukung Prabowo Sandi.

“Kami tegaskan bahwa komitmen mendukung Prabowo-Sandi sesuai dengan garis partai,” tutup pria kelahiran Sumenep tersebut.(Marzukiy/Nurul)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.