Pansel Rekrutmen Calon Sekda Pamekasan Segera Dibentuk

Avatar of PortalMadura.com
Pansel Rekrutmen Calon Sekda Pamekasan Segera Dibentuk
dok. Kantor Pemkab Pamekasan

PortalMadura.Com, – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, tengah membentuk Panitia Seleksi (Pansel) rekrutmen terbuka calon Sekretaris Daerah (Sekda) definitif yang sekarang masih kosong.

Penjabat (Pj) , Andik Fajar Tjahyono mengungkapkan, pansel rekrutmen sekda terdiri dari lima orang. Meliputi, dua orang dari birokrasi dan tiga orang dari kalangan profesional.

“Ada calonnya (calon pasel, red), tapi masih belum diumumkan karena kan harus memenuhi persyaratan. Kami minta persetujuan dengan yang bersangkutan, kemudian dicek kelengkapannya,” katanya, Jumat (22/2/2019).

Adapun syarat pokok pansel dari kalangan birokasi adalah eselon II A atau setingkat kepala dinas di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur. Sementara dari kalangan profesional harus memenuhi persyaratan akademis.

Baca Juga : 19 TKI Ilegal Asal Sampang Meninggal Dunia

“Persiapan dulu, kita bisa langsung tunjuk-tunjuk, dilihat dulu pendidikannya, riwayat hidupnya dan profesinya. Tugas khusus saya kan itu (bentuk pansel, red), kalau saya ingin cepat-cepat selesai,” tandasnya.

Untuk penetapan pansel kemungkinan besar bulan ini bisa dilakukan, tetapi untuk proses membutuhkan waktu yang lebih lama, atau sekitar enam bulan ke depan.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.