Pejabat di Pamekasan Tidur Saat Sidang Paripurna

Pejabat di Pamekasan Tidur Saat Sidang Paripurna
Paripurna

PortalMadura.Com, Pamekasan – Sebagian pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur tidur dalam rapat paripurna Penyampaian Nota Penjelasan LKPJ Bupati Kepada DPRD Tahun 2015, Senin (7/3/2016).

Pantauan PortalMadura.Com, beberapa pejabat yang ada di bagian kursi utara dan kursi selatan tidur saat orang nomor satu di bumi Gerbang Salam itu menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) sebagai evaluasi terhadap kinerjanya selama tahun 2015.

Sebagian pejabat yang tidur tersebut tidak kuat menahan rasa kantuk karena beberapa kali mereka tampak berusaha membuka mata meski ia pun kembali tidur pulas.

Mereka yang tidur di bagian kursi selatan dan utara tersebut terdiri dari Camat, Kabag, Kepala Dinas, Asisten Bupati dan Sekda Pamekasan. (Marzukiy/har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.