Pemkab Pamekasan Akui Distribusi Air Bersih Tidak Merata

Avatar of PortalMadura.Com
Pemkab Pamekasan Akui Distribusi Air Bersih Tidak Merata
dok.distribusi air

PortalMadura.Com, – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur mengakui adanya bantuan kepada masyarakat yang terdampak kekeringan tidak merata.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pamekasan, Firdaus berdalih, pihaknya terkendala ketersediaan armada untuk meratakan bantuan air bersih kepada 80 desa yang terdampak kekeringan tersebut. Mengingat, armada yang dimiliki BPBD dan PDAM sangat terbatas.

“Perlu dipahami juga bahwa lokasi yang terdampak kekeringan sangat ekstrim. Kalau di jalan datar itu yang sampai bisa menjangkau lima kali rit kan enak, tapi terkadang hanya bisa menjangkau satu sampai dua rit saja,” kilahnya, Kamis (15/10/2015).

Namun, lanjut dia, daerah yang tidak terjangkau air sebagaimana yang tertera dalam jadwal akan diganti hari berikutnya. Sehingga, masyarakat dapat menikmati bantuan air gratis tersebut.

“Misalnya, desa A dalam sehari memperoleh bantuan dua tangki, tapi hanya terpenuhi satu tangki karena jalan menuju desa itu rusak, maka akan diganti hari esoknya,” klaimnya. (Marzukiy/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.