Pertengahan November, Hujan Diprediksi Normal

Avatar of PortalMadura.com
Pertengahan November, Hujan Diprediksi Normal
dok. Ist. net. BPBD-Pamekasan

PortalMadura.Com, – Berdasarkan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Surabaya bahwa pertengahan November ini merupakan akhir musim kemarau dan hujan diprediksi normal.

Hal itu disampaikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pamekasan hasil update terakhir dari BMKG.

“Hujan diperkirakan pertengahan November sudah normal,” terang Koordinator Tim Reaksi , Budi Cahyono, kepada PortalMadura.Com, Kamis (8/11/2018).

Dikatakan, saat ini merupakan musim pancaroba atau peralihan dari musim kemarau ke musim penghujan. Sehingga, sumber-sumber mata air yang ada di Pamekasan belum maksimal. Meskipun di sebagian daerah turun hujan.

Berdasarkan Pantauan PortalMadura.Com di lapangan, untuk daerah Pamekasan bagian utara sudah turun hujan sekitar tiga kali. Sementara pada bagian selatan, baru hujan satu kali, bahkan ada daerah yang belum turun hujan. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.