Pj Bupati Pamekasan Minta Bupati Terpilih Siapkan Dokumen Perencanaan

Avatar of PortalMadura.com
Pj Bupati Pamekasan Minta Bupati Terpilih Siapkan Dokumen Perencanaan
dok. Pj Bupati Pamekasan, Fattah Jasin

PortalMadura.Com, – Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Fattah Jasin, meminta bupati terpilih menyiapkan dokumen perencanaan sebelum resmi dilantik.

Dikatakan, pihaknya telah berkomunikasi dengan bupati dan wakil bupati terpilih Baddrut Tamam-Raja'e perihal pembangunan bumi Gerbang Salam ke arah yang lebih baik dengan mempersiapkan segala sesuatunya. Sehingga ketika yang bersangkutan resmi dilantik langsung bisa menggenjot programnya.

“Kemarin komunikasi kami dengan bupati terpilih, saya minta ada tim transisi dalam rangka untuk mempersiapkan dokumen perencanaan. Karena enam bulan setelah dilantik harus mempersiapkan dokumen perencanaan untuk jangka panjang, jangka pendek dan tahunan,” katanya, Selasa (9/7/2018).

Pria asal Kabupaten Sumenep itu menambahkan, dokumen perencanaan itu dalam rangka mempersiapkan diri agar visi dan misi yang disampaikan bisa segera dinikmati oleh masyarakat Pamekasan.

“Proses kerja tahunan melalui rencana kerja pemerintah tahun 2019 segera dimulai, maka visi misi bupati terpilih harus masuk pada warna APBD 2019 untuk memenuhi janji-janjinya,” tandasnya.

Dia berharap, dalam pembuatan dokumen perencanaan tersebut diharapkan bisa mengakomodir program dari pasangan calon yang kalah dalam pesta demokrasi tersebut.

“Saya berharap tidak hanya didominasi oleh visi dan misi bupati terpilih, tapi yang sebelah harus kita akomodir, sehingga menjadi kelengkapan program untuk masyarakat Pamekasan,” harap dia. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.