PPP Pamekasan Ajukan Tiga Bacabup ke DPW, Satu Tak Setorkan Hasil Surveinya

Avatar of PortalMadura.com

PortalMadura.Com, – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, telah menyetorkan tiga nama Calon Bupati (Cabup) kepada Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Jawa Timur.

Tiga cabup tersebut adalah KH. Kholilurrahman, Badrut Tamam dan Rudi Susanto. Ketiganya adalah figur yang telah mendaftar ke partai berlambang kabah tersebut sebagai calon orang nomor satu di Pamekasan.

“Panitia itu sudah melaporkan hasil rapimcab kemarin ke DPW. Ada tiga kandidat yang kami laporkan untuk salah satunya diberikan rekomendasi, yaitu KH. Kholilurrahman, Badrut Tamam dan saudara Rudi,” ujar panitia pendaftaran cabup-cawabup PPP, Sahur Abadi, Selasa (7/11/2017).

Menurutnya, dari tiga kandidat itu satu diantaranya tidak menyetorkan hasil surveinya hingga partainya melaporkan ke DPW. Dia adalah Rudi Susanto, sementara dua figur lainnya telah melengkapi persyaratan yang ditentukan.

“Sampai kami menyetorkan ke DPW, saudara Rudi ini tidak menyetorkan hasil surveinya. Ini menjadi pertimbangan tersendiri bagi DPW maupun DPP,” tegasnya.

Ketua Komisi IV ini melanjutkan, sebelum memutuskan siapa yang akan diusung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2018, internal PPP terlebih dahulu akan melakukan survei kepada sejumlah figur tersebut.

“Wajib dari PPP (wabup-nya), nanti tergantung kesepakatan internal partai. Yang jelas kita memberangkatkan orang harus jelas komitmennya,” pungkasnya. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.