Pramuka Zona Sumenep Gelar Gebyar Prestasi Penuh Cinta

Avatar of PortalMadura.com
Pramuka Zona Sumenep Gelar Gebyar Prestasi Penuh Cinta
Acara gebyar prestasi siaga penuh cinta di lapangan Gotong Royong Sumenep Foto: Samsul Arifin)

PortalMadura.Com, Kwarda Jawa Timur Zona Sumenep, Madura, menggelar gebyar prestasi siaga penuh cinta dengan tema “Siaga Cinta Keluarga, Bangsa dan NKRI”, Sabtu (30/3/2019).

Kegiatan yang ditempatkan di lapangan Gotong Royong itu diikuti oleh 20 barong putra dan 20 barong putri. Peserta dari seluruh Sekolah Dasar (SD) se Kabupaten Sumenep itu terbagi atas 7 zona, yakni zona 1 Barongsay, zona 2 Cita-cita ku, zona 3 Nyanyi merdu, zona 4 Karapan sapi, zona 5 Menggambar, zona 6 Jurnalis dan zona 7 Origameku.

“Kami sampaikan terima kasih kepada kagudep yang telah mengirimkan dutanya. Mudah-mudahan acara ini bisa mencetak karakter anak kita dalam calon pemimpin masa depan,” kata , H. A. Sadik, dalam sambutannya.

Menurutnya, kegiatan prestasi siaga tersebut baru diadakan pertama kali tahun 2019 di Kabupaten Sumenep, karena memang baru mendapat jatah dari Kwarda Jatim. Kendati demikian, kegiatan tersebut diharapkan bisa memupuk semangat para siswa.

Baca Juga : Penampakan Hantu Wanita Tanpa Kepala Warnai Pelantikan KPPS di Sumenep

“Semoga kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan setiap tahun agar bisa menambah semangat para siswa utamanya yang ikut pramuka,” harapnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.